Kota Kupang Terkini

DPW Partai NasDem NTT Bagi 1000 Paket Sembako bagi Warga Kota Kupang

DPW Partai NasDem NTT membagikan 1000 paket sembako kepada masyarakat Kota Kupang melalui DPD Kota Kupang sebanyak 250 paket .

Penulis: Irfan Hoi | Editor: Apolonia Matilde
POS-KUPANG.COM/HO
SERAHKAN - Wakil Ketua Bidang Hubungan Eksekutif DPW Partai NasDem NTT, Petrus Christian Mboeik saat menyerahkan bantuan sembako untuk warga di Kota Kupang dalam perayaan HUT NasDem ke-14. 

Ringkasan Berita:
  • Puncak perayaan HUT ke-14 Partai NasDem ditandai dengan pemotongan tumpeng dan pembagian sembako
  • Di NTT, Partai NasDem menyalurkan 1000 paket sembako kepada warga Kota Kupang, anggota Pertuni NTT, serta mahasiswa terdampak erupsi Gunung Lewotobi.
  • Ketua Panitia HUT NasDem NTT, Wilhelmus Widung Making, menyebut paket berisi beras, minyak goreng, dan gula disalurkan kepada penerima yang sudah terdata.
  • Salah satu penerima, Adolfina Saubaki, mengungkapkan rasa syukur atas bantuan tersebut.

 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Irfan Hoi

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Puncak perayaan HUT ke-14 Partai NasDem ditandai pemotongan tumpeng dan pembagian sembako secara simbolis secara nasional oleh Ketua Umum Surya Paloh.

Dalam suasana itu, DPW Partai NasDem NTT membagikan 1000 paket sembako kepada masyarakat Kota Kupang melalui DPD Kota Kupang sebanyak 250 paket dan sisanya dibagikan langsung kepada masyarakat termasuk Perhimpunan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) NTT dan mahasiswa terdampak erupsi gunung Lewotobi di Kupang.

Ketua Panitia HUT ke-14 Partai NasDem, tingkat DPW NTT, Wilhelmus Widung Making mengatakan 1000 paket sembako dibagikan kepada warga yang sudah teridentifikasi sebelumnya oleh pengurus dan dinyatakan layak menerima.

“1000 Paket sembako dibagikan kepada warga Kota Kupang, anggota Pertuni NTT dan mahasiswa korban erupsi gunung Lewotobi,” kata Wili Making, Selasa (11/11/2025).

Paket sembako berisi beras lima kilogram, minyak goreng satu liter dan gula pasir satu kilogram. Ia berharap, bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat. 

Wakil Ketua Bidang Hubungan Eksekutif DPW Partai NasDem NTT, Petrus Christian Mboeik saat penyerahan simbolis paket sembako mengatakan, dalam rangka HUT ke-14 Partai NasDem peduli masyarakat dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan dan semoga bermanfaat.

“Partai NasDem selalu peduli dengan masyarakat selama 14 tahun perjalanan ini, dqn di ulang tahun ini memberi paket sembako dan akan terus dilakukan pada tahun mendatang,” kata Chris Mboeik.

Adolfina Saubaki (60) warga RT 32 Kelurahan Fatululi Kecamatab Oebobo usai menerima sembako menyatakan syukur dan terima kasih atas pemberian paket sembako oleh Partai NasDem.

“Saya seorang janda yang mendapat bantuan sembako dari NasDem, saya waktu kampanye selalu mendukung Partai NasDem dan akan terus mendukung sepanjang hidup saya. Semoga ke depan partai NasDem semakin jaya,” ujar mama Adolfina. (fan)

 

Ikuti berita POS-KUPANG.COM lain di GOOGLE NEWS
 
 

 

 

 

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved