Bali United
7 Gol Tercipta di Stadion Gelora Bung Tomo, Bali United Dipermalukan Persebaya
Bali United dari tiga kali pertandingan baru dua kali bermain imbang dan sekali kalah ketika diasuh pelatih baru asal Belanda Johnny Jansen
POS-KUPANG.COM- Laga pekan ketiga putaran kompetisi Liga Super 2025/26 saling bertemu Bali United menghadapi Persebaya Surabaya.
Pertemuan kedua tim ini berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Sabtu (23/8/2025).
Laga yang berlangsung ketat itu tercipta 7 gol dimana tuan rumah Persebaya mengeksekusi 5 gol sementara tim tamu Bali United menyarangkan dua gol.
Bali United harus mengakui keunggulan tim tuan rumah Persebaya Surabaya dengan skor akhir 5-2.
Dengan kekalahan ini berpengaruh pada posisi klasemen sementara Liga Super 2025/26 memasuki pekan ketiga.
Baca juga: Bali United Gagal Menang Lawan Malut United, Johnny Jansen Tak Salahkan Pemain
Bali United dari tiga kali pertandingan baru dua kali bermain imbang dan sekali kalah ketika diasuh pelatih baru asal Belanda Johnny Jansen.
Dikutip dari Bolasport.com, Persebaya Surabaya bermain dengan tingkat percaya diri tinggi.
Selain faktor tuan rumah juga karena pertandingan sebelumnya menghadapi Persita Tangerang mereka sukses meraih hasil positif.
Sebelum Persebaya sempat kalah dari tim promosi Liga 2 PSIM Yogyakarta.
Tuan rumah menginisiasi serangan lebih dulu sebagaimana Dejan Tumbas mendapatkan peluang pada menit ke-14.
Baca juga: Tiga Pemain Bali United Dipanggil Bela Timnas di Ajang Kualifikasi Piala Asia U23
Akan tetapi Bali United juga merespons dengan serangan dan peluang dari Boris Kopitovic.
Fransisco Rivera menjadi otak serangan Persebaya Surabaya bersama Bruno Moreira dan Malik Risaldi.
Pemain asal Meksiko pada akhirnya menjadi pembuka keunggulan Bajul Ijo pada menit ke-37.
Menerima operan Bruno Moreira, Rivera menggocek satu pemain Bali United kemudian melepas sepakan kaki kiri yang menjebol gawang Mike Hauptmeijer. 1-0.
Persebaya menggandakan keunggulan 7 menit berselang.
Baca juga: Jordy Bruijn Layangkan Pujian Tempat Latihan Bali United Training Center
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/Pelatih-Bali-United-Johnny-Jansen-saat-laga-Bali-United-melawan-Persik.jpg)