Nasional Terkini

Suara untuk Aksi Iklim yang Berkeadilan: Diskusi Publik untuk Masa Depan Berkelanjutan di Indonesia

Mereka berbagi pengalaman terkait hambatan dan peluang pelibatan komunitas dalam pengambilan keputusan terkait pendanaan dan kebijakan iklim.

Editor: Ryan Nong
POS-KUPANG.COM/HO
PEMBICARA - Para pembicara dalam acara “Suara untuk Aksi Iklim yang Berkeadilan” yang diselenggarakan oleh aliansi Voices for Just Climate Action (VCA) pada Kamis (26/6/2025) di Artotel Thamrin, Jakarta. 

“Isu perubahan iklim bukan hanya soal angka dan proyeksi, tetapi soal nasib dan masa depan banyak komunitas yang paling terdampak. Mereka yang sehari-hari merasakan
perubahan pola cuaca membutuhkan dukungan nyata dari tingkat kebijakan hingga pelaksanaan di lapangan. Aliansi VCA selalu percaya bahwa mekanisme pendanaan iklim
harus menjadikan kebutuhan komunitas sebagai titik tolak, bukan titik akhir,” ujar Arti Indallah Tjakranegara, penanggung jawab VCA Indonesia, Yayasan Humanis.

Diskusi publik ini juga telah memberi ruang bagi berbagai rekomendasi konkrit terkait mobilisasi pendanaan, penguatan kerja sama antar pihak, dan pengakuan penuh atas peran
dan pengetahuan lokal sebagai pilar adaptasi dan mitigasi perubahan iklim.

Dengan tema “Suara untuk Aksi Iklim yang Berkeadilan,” acara ini menekankan bahwa keberhasilan Indonesia menghadapi krisis iklim tidak dapat dicapai tanpa kolaborasi yang inklusif dan adil,
mulai dari tingkat komunitas hingga tingkat nasional dan global. (*)

 

 

Ikuti berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS

 

Sumber: Pos Kupang
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved