Pilkada Belu

Pilkada Belu, Willy Lay: Kalau Gerinda Masih Percaya Saya Berikan Rekomendasi Kita akan Buktikan 

kalau Gerinda masih mempercayai saya berikan rekomendasi kita akan buktikan, pasti akan menang seperti di tahun 2016 lalu

Penulis: Agustinus Tanggur | Editor: Rosalina Woso
POS-KUPANG.COM/HO-DOK
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Belu, Willybrodus Lay mendaftar ke Partai Demokrasi Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) sebagai bakal calon Bupati pada pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024. Jumat, 3 Mei 2024. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Agustinus Tanggur

POS-KUPANG.COM, ATAMBUA - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Belu, Willybrodus Lay atau yang biasa disapa Willy Lay mendaftar ke Partai Demokrasi Gerakan Indonesia Raya, Gerindra sebagai bakal calon Bupati pada pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024. Jumat, 3 Mei 2024.

Pendaftaran Willy Lay didampingi kader partai dan tim pemenangan diterima langsung Ketua DPC Partai Gerindra, Januaria Awalde Berek beserta kader dan pengurus di Kantor Sekretariat partai. 

Willy Lay menyampaikan, kedatangan dirinya beserta kader Partai dan tim pemenangan ke Partai Gerindra menyerahkan berkas pendaftaran sebagai balon Bupati Belu pada Pilkada Belu akan datang.

"Hari ini kita daftar ke Gerindra. Saya pernah maju calon Bupati Belu 2015 Gerindra dukung dan memang. Mau kedua dapat dari Gerindra tapi kalah-kalah tipis," ujar mantan Bupati Belu periode 2016-2021 ini.

Baca juga: Fresly Nikijuluw Siap Meriahkan Acara Launching Pilkada Belu 2024

Lebih lanjut, Willy Lay menyampaikan terimakasih kepada Ketua Gerindra Belu, Sekertaris, Bendahara, Bapillu dan seluruh pengurus Partai yang telah menerima berkas pendaftaran dirinya sebagai balon Bupati Belu.

"Jadi hari ini saya datang kembali, kalau Gerinda masih mempercayai saya berikan rekomendasi kita akan buktikan, pasti akan menang seperti di tahun 2016 lalu," ucap dia.

Ketua DPC Partai Gerindra Belu, Januaria Awalde Berek mengatakan, sejak dibuka pendaftaran tanggal 1 Mei kemarin sudah dua kandidat bakal calon Bupati Belu periode 2024-2029 yang mendaftar yakni, Bupati Belu Agus Taolin dan Ketua DPC Partai Demokrat Belu.

"Hari ini kita terima Pak Willybrodus Lay yang mendaftar dan telah serahkan berkasnya lengkap. Selanjutnya berproses, berkasnya diteruskan ke DPD dan DPP Gerindra tinggal kita menunggu keputusan SK," ungkap dia.

Tambah Walde sapaan akrab Anggota DPRD Belu itu, Partai Gerindra sangat bangga karena dari kedua figur yang telah mendaftar ini pernah menjabat Bupati periode sebelumnya dan satunya sementara menjabat Bupati. (Cr23). 

Ikuti Berita POS-KUPANG.COM Lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved