Berita NTT

Ketua Panitia Penahbisan Doakan Mgr. Hironimus Pakaenoni Sukses Gembalakan Umat 

Ketua Panitia Penahbisan Uskup Agung Kupang, Dra. Sisilia Sona mengucapkan selamat ulang tahun kepada Mgr. Hironimus Pakaeoni.

Penulis: Rosalia Andrela | Editor: Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM/ROSALIA ANDRELA
Uskup Agung Kupang, Mgr. Hironimus Pakaenoni merayakan ulang tahun ke-55 di Seminari Tinggi St. Mikhael Kupang pada tanggal 15 April 2024 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Rosalia Andrela 

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Uskup terpilih Keuskupan Agung Kupang, Mgr. Hironimus Pakaeoni merayakan ulang tahun ke-55 di Seminari Tinggi St. Mikhael Penfui, Kupang.

Ketua Panitia Penahbisan Uskup Agung Kupang, Dra. Sisilia Sona mengucapkan selamat ulang tahun kepada Mgr. Hironimus Pakaeoni.

Sisilia juga mendoakan agar Uskup terpilih tersebut, sukses menggembalakan umat di wilayah Keuskupan Agung Kupang.

“Atas nama panitia penahbisan Uskup Agung Kupang, saya menyampaikan selamat ulang tahun. Doa kami semoga yang mulia monsinyur selalu sehat, diberkati Tuhan, dan sukses menggembalakan domba-dombanya di wilayah Keuskupan Agung Kupang,” ujar Sisilia, Senin, 15 April 2024.

Sementara itu, Praeses Seminari Tinggi St. Mikhael Penfui Kupang RD. Theodorus Aloysius Silab mengatakan tahun ini merupakan ke-20 kali Mgr. Hironimus merayakan ulang tahun di komunitas Seminari Tinggi St. Mikhael Penfui, Kupang. 

Baca juga: Uskup Agung Kupang Terpilih Mgr Hironimus Pakaenoni Sebut Ulang Tahun ke-55 Momen Berahmat

“Kami atas nama komunitas megucapkan selamat ulang tahun ke-55 dan proficiat atas retret agung yang sudah bapak Uskup lewati, sebagai persiapan menyongsong pentahbisan pada tanggal 9 Mei 2024 mendatang. Lebih dari itu seluruh komunitas menyampaikan syukur atas terpilihnya Uskup, sebagai gembala yang baru. Kami berbangga karena salah satu pembina dan pengajar terbaik, terpilih menjadi Uskup untuk masa bakti 2024 dan seterusnya. Ini kebanggan tersendiri bagi kami,” ungkap RD. Theodorus. (cr19)

Ikuti berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved