Breaking News

FIFA Matchday

Hasil FIFA Matchday Indonesia vs Turkmenistan, Erick Thohir Apresiasi Skuad Shin Tae-yong

Hasil FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Ketua Umum PSSI Erick Thohir apresiasi skuad Pelatih Shin Tae-yong

Editor: Kanis Jehola
SUCI RAHAYU/KOMPAS.COM
SELEBRASI – Hasil FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Ketua Umum PSSI Erick Thohir apresiasi skuad Pelatih Shin Tae-yong. Tampak penyerang Indonesia, Dendy Sulistyawan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Turkmenistan, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (8/9/2023). 

POS-KUPANG.COM - Hasil laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (8/9/2023) berakhi dengan skor 2-0.

Keberhasilan yang diraih skuad Pelatih Shin Tae-yong mendapat apresiasi dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir.

Apresiasi yang diberikan Erick Thohir karena Timnas Indonesia yang menempati peringkat 150 rangkin FIFA mampu mengalahkan Turkmenistan selaku penghuni tangga ke-138 dalam ranking FIFA. 

Dalam laga FIFA Matchday tersebut, Timnas Indonesia menang dua gol tanpa balas persembahan Dendy Sulistyawan (19’) dan Egy Maulana Vikri (90+1’).

"Terus terang pertandingan yang tidak mudah. Bisa jaga keunggulan hampir 90 menit, bahkan cetak gol tambahan saat injury time, dengan lawan yang secara peringkat ada di atas kita,” ujar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Secara peringkat FIFA, Turkmenistan memang berada di atas Indonesia.

Negara Asia Tengah itu kini menduduki tangga ke-138 ranking FIFA. Sedangkan Timnas Indonesia menempati peringkat 150.

“Saya harus apresiasi pemain yang bisa meraih tradisi kemenangan lagi," ucap Erick Thohir yang menyaksikan langsung laga Indonesia vs Turkmenistan di Gelora Bung Tomo.

Baca juga: Jelang Laga Indonesia vs Turkmenistan di FIFA Matchday, Skuad Shin Tae-yong Dilanda Masalah

Kemenangan bukan satu-satunya hal yang bisa dipetik Timnas Indonesia dalam duel melawan Turkmenistan.

Partai melawan Turkmenistan menampilkan kembali Egy Maulana Vikri (23 tahun) di jajaran pencetak gol Timnas Indonesia.

Sosok seperti Alfeandra Dewangga (22) dan Asnawi Mangkualam (23) yang masih di bawah usia 25 tahun, juga diberikan kesempatan bermain oleh Pelatih Shin Tae-yong.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pun mengingatkan arti penting pembinaan usia muda berjenjang dalam rangka menyokong Timnas Indonesia.

“Meski menang, laga tadi memberikan pelajaran tentang pentingnya kerapatan generasi pesepakbola kita, terutama untuk mendukung timnas,” kata Erick Thohir.

“Karena itu turnamen elite pro untuk suplai timnas, hingga pembinaan di U17, hingga U15 sangat penting agar kita bisa membangun timmas yang tangguh. Ini momentum emas untuk memajukan timnas kita ke level di atas SEA Games," ujar Erick Thohir, dikutip dari laman PSSI. (Kompas.com/Sem Bagaskara)

Baca juga: Jadwal FIFA Matchday September 2023, Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Tae-yong Beri Latihan

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Indonesia Vs Turkmenistan: Pelajaran Garuda Melawan Ranking 138 FIFA",

Berita FIFA Matchday Lainnya

Ikuti berita POS-KUPANG.com di GOOGLE NEWS

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved