Tinju Dunia
Jadwal Tinju Dunia, Eddie Hearn Berang Petinju Peraih Perunggu Kabur dari Lelang Lawan Wardley
Jadwal Tinju dunia, Eddie Hearn berang atas ulah petinju kelas berat Frazer Clarke yang kabur dari lelang lawan Fabio Wardley
POS-KUPANG.COM - Jadwal Tinju dunia, promotor Eddie Hearn berang atas ulah petinju kelas berat peraih perunggu Tokyo 2020 Frazer Clarke yang kabur dari lelang lawan Fabio Wardley.
Promotor Matchroom yang membagikan kabar dari Dewan Pengawas Tinju Inggris (BBBofC) ini mengatakan, Frazer Clarke dan Fabio Wardley sama-sama belum terkalahkan di kelas berat.
Frazer Clarke mengantongi rekor 6-0-0, 5 KO, sementara Fabio Wardley 16-0-0, 15 KO.
Nama cukup terkenal yang dikalahkan Frazer Clarke adalah Bogdan Dinu dengan TKO ronde 2 pada Maret 2023.
Di sisi lain, Fabio Wardley menang TKO ronde 2 atas Nathan Gorman, saudara sepupu Tyson Fury, pada November 2022.
Keduanya pun kemudian perang kata-kata sampai kemudian BBBofC memerintahkan lelang pertarungan mereka.
Clarke nampaknya disiapkan untuk jadi juara kelas berat British.
Namun, bukannya memenuhi panggilan lelang, Frazer Clarke malah sudah punya jadwal pertarungan dengan Harry Armstrong pada 10 Juni 2023 di York Hall.
Kabar itu membuat Fabio Wardley marah dan menyebut Frazer Clarke sebagai pengecut.
Baca juga: Jadwal Tinju Dunia 13 Mei Sampai 25 Juli, Update 10 Mei 2023, Ada Alimkhanuly vs Butler
Wardley mengatakan Frazer Clarke sengaja memilih Armstrong karena mendapat bayaran lebih tinggi dari BOXXER.
Namun Frazer Clarke menepis tudingan itu sekaligus menambahkan bahwa akan tetap mengikuti aturan lelang.
Dikutip dari sportanews.com, Eddie Hearn, promotor yang membawahi Fabio Wardley melayangkan tweet sebelum pukul 00.00, Rabu (9/5/2023).
Ia mengatakan Frazer Clarke tak jadi peserta lelang pertarungan Tinju dunia dengan Fabio Wardley seraya menyebutnya ‘shambles’ (kacau) dan aib.
Sesuai aturan main BBBofC, setelah lelang, pertarungan Tinju dunia baru bisa digelar akhir September 2023.
Baca juga: Jadwal Tinju Dunia, Regis Prograis Siap Pertahankan Sabuk Hadapi Liam Paro
Artinya, jika Frazer Clarke bertarung dengan Armmstrong pada 10 Juni 2023, masih banyak waktu bagi Frazer Clarke mempersiapkan diri ke duel September 2023. (*)
Ikuti berita POS-KUPANG.com di GOOGLE NEWS