Kabar Artis

Sidang Perdana Kasus KDRT Digelar 27 Maret, Venna Melinda Siap Hadir , Ferry Siapkan Strategi

Sidang perdana kasus dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga atau KDRT akan digelar Senin 27 Maret 2023

Penulis: Alfred Dama | Editor: Alfred Dama
Kolose TikTok dan Instagram
ADU BUKTI -- Venna Melinda akan hadir di sidang perdana kasus KDRT. Pihak Ferry Irawan siap bawa bukti ungkap tidak ada KDRT 

POS KUPANG.COM -- Sidang perdana kasus dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga atau KDRT akan digelar Senin 27 Maret 2023

Dalam sidang ini, Ferry Irawan akan menjadi terdakwa sementara Venna Melinda akan menjadi saksi korban

Pihak Venna Melinda dan pihak Ferry Irawan akan saling adu bukti mengenai KDRT

Dia Venna Melinda dipastikan hadiri sidang perdana kasus KDRT Ferry Irawan yang akan digelar di Pengadilan Negeri Kediri, Senin, 27 Maret 2023.

Kuasa Hukum Venna Melinda, Hotman Paris Hutapea sendiri yang memastikan kehadiran kliennya.

Baca juga: Hotman Paris Siapkan Taktik untuk Venna Melinda Lawan Strategi Pihak Ferry Irawan

"Pasti dong (hadir) kan sebagai saksi pelapor harus datang biasanya sidang pertama," terang Hotman Paris Hutapea, dikutip tayangan YouTube Intens Investigasi.

Hotman Paris Hutapea mengaku tidak akan hadir dan akan mempercayakan timnya mendampingi Venna Melinda.

"Mungkin saya, mungkin senior asisten saya,"

"Biasanya kalau perkara kecil seperti ini asisten saya yang maju," jelas Hotman Paris Hutapea.

Untuk diketahui, perkembangan kasus KDRT yang melibatkan Ferry Irawan memasuki babak baru.

Berkas kasus KDRT sang aktor sudah dilimpahkan ke kejaksaan untuk disidangkan.

Baca juga: Vania Beri Pesan Haru ke Venna Melinda Jelang Sidang KDRT,Gigi Adik Verrel Jadi Sorotan, Hilang Satu

"Iya saya denger udah rampung," ucap Hotman Paris.

Lebih lanjut, Hotman Paris Hutapea memberi peringatan pada oknum-oknum yang kerap memberi ancaman pada Venna Melinda.

Kata Hotman Paris Hutapea, tak akan ada yang bisa mempengaruhi persidangan nanti.

Halaman
1234
Sumber: Grid.ID
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved