Puisi

Puisi - Taman Sebelah

Puisi berjudul Taman Sebelah merupakan puisi karya Aster Bili Bora, sastrawan Nusa Tenggara Timur asal Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya.

Editor: Agustinus Sape
Youtube Garden Answer
Ilustrasi puisi berjudul Taman Sebelah karya Aster Bili Bora, sastrawan NTT asal Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya. 

Puisi: Aster Bili Bora

Taman ini indah sekali

Mawar subur bermekaran

Cabangnya silang-menyilang

Membentuk pagar berduri

Yang begitu sulit dilewati.

 

Di sebelah ada taman pula

Taman impian selamanya

Dahulu aku sudah mencoba

Berharap akan sampai di sana

Memadu cinta dengan mesra.

 

Kali ini aku mencoba lagi

Berharap ada pintu terbuka

Sudah bulat hatiku nanti

Pulang dengan benih padi

Tanda cinta abadi.

 

Namun kembali sedih

Inilah salahku semata

Mengapa terlalu yakin

Cinta mulus semulus

Cinta dalam bayangan

 

Kupang, 22 Maret 2023

Ikuti berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS

 

 

 

 

 

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved