Berita Nasional

Gerakan Gemapatas Satu Juta Patok Tercatat di MURI

Gerakan tersebut dicanangkan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di seluruh Tanah Air.

Editor: Eflin Rote
POS-KUPANG.COM/RYAN TAPEHEN
BPN Kabupaten Kupang ikut dalam gerakan masyarakat pemasangan tanda batas tanah (Gemapatas) satu juta patok yang dilakukan serentak secara Nasional, Jumat 3 Februari 2023 di Desa Oeltua Kecamatan Taebenu. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ryan Tapehen

POS-KUPANG.COM, OELAMASI - Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas ( Gemapatas ) sebanyak 1 juta patok yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, Jumat 3 Februari 2023 tercatat dalam museum rekor Indonesia MURI.

Sebagai upaya meningkatkan kesadaran untuk menandai tanah miliknya. Gerakan tersebut dicanangkan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) di seluruh Tanah Air.

Direktur Survei dan Pemetaan Tematik Dirjen Survei dan Pemetaan Pertanahan dan Ruang Perdananto Aribowo mengungkapkan kegiatan ini akan dicacatkan di Musium Rekor Indonesia ( MURI ) dengan  pemasngan tanda patok dengan jumlah terbanyak yakni 1 juta.

Baca juga: Minimalisir Sengketa, Kantor BPN Kabupaten Kupang Ikut Pasang Sejuta Patok Tanah di Desa Oeltua

"Ini pemasangan ini dilaiukan secara serentak di seluruh Indonesia termasuk 16 Kabupaten dan 5 Provinsi terluar Indonesia yang sudah lansung dialog langsung dengan pak Meteri," ujarnya dalam siaran langsung yang disaksikan seluruh Indonesia.

"Rekor ini milik seluruh masyarakat Indonesia yang berpartisipasi aktif. Ayo pasang patok anti cekcok anti caplok," tukasnya.

Sementara Ketua MURI Jaya Suprana dalam video yang disirkan menegaskan patok yang dipasnag memberikan kepastian dan menjadi acuan bagi orang mengetahui letak kepemilikan tanah.

Pemasangan patok juga kata dia mencegah terjadinya sengketa dan tumpang tindih kepemilikan tanah.

"Pencanangan Gemapatas oleh Kensterian ATR/BPN dengan ini Muri dengan bangga manyatakan dan mengukuhkan Gemapatas dicatat sebagai rekor dunia pamasangan patok batas tanah dengan jumlah terbanyak yang dicanangkan kepala  BPN/ATR RI," ujarnya. (ary)

Ikuti berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved