Liga Italia

Jadwal Liga Italia, Laga Juventus vs Monza Minggu 29 Januari Sama-sama Incar Kemenangan 

 Baik Juventus maupun Monza sama-sama mengincar kemenangan pada akhir pekan ini agar bisa merangkak naik dari papan tengah klasemen sementara

Editor: Edi Hayong
vivagoal
Jadwal Liga Italia pekan  ke 20 Serie A 2022-2023, Juventus vs Monza yang berlaga di Allianz Stadium, Minggu 29 Januari 2023 kick ooff Pukul 21.00 WIB. 

POS-KUPANG.COM- Jadwal Liga Italia pekan  ke 20 Serie A 2022-2023 akan saling bantai Juventus vs Monza yang berlaga di Allianz Stadium, Minggu 29 Januari 2023 kick ooff Pukul 21.00 WIB.

 Baik Juventus maupun Monza sama-sama mengincar kemenangan pada akhir pekan ini agar bisa merangkak naik dari papan tengah klasemen sementara Liga Serie A.

Saat ini, Juventus yang baru saja mendapat hukuman pengurangan 15 poin, masih terpuruk di posisi ke-11 klasemen dengan 23 poin dari 19 laga.

Sementara Monza berada dua strip dibawahnya dengan 22 poin, hasil dari 6 kemenangan, 4 imbang dan telah 9 kali menderita kekalahan.

Namun jika merujuk pada performa Si Nyonya Tua saat tampil di hadapan publik sendiri, Dusan Vlahovic dkk sedianya cukup pantas diunggulkan menang pada laga kali ini.

Musim ini, Juventus sudah dua kali bertemu dengan Monza. Hasilnya adalah sekali kalah dan sekali menang di dua ajang yang berbeda.

Pada pekan ke-7, Juventus secara mengejutkan kalah 0-1 di kandang Monza. Diwarnai kartu merah Angel Di Maria, Juventus takluk oleh gol tunggal Christian Gytkjaer di menit 74.

Juventus mampu membalas kekalahan itu ketika mereka bertemu di babak 16 besar Coppa Italia.

Main di Allianz Stadium, Juventus menang 2-1. Gol pembuka Moise Kean menit 8 sempat dibalas oleh Mattia Valoti menit 24, tetapi Juventus kemudian memastikan kemenangan lewat gol Federico Chiesa di menit 78.

Juventus selalu gagal menang dalam dua laga terakhirnya di Serie A. Setelah hancur 1-5 di markas Napoli, lalu dijatuhi hukuman pengurangan 15 poin, pasukan Massimiliano Allegri kemudian ditahan Atalanta 3-3 di Turin.

Gol-gol Angel Di Maria (penalti), Arkadiusz Milik, dan Danilo ke gawang Atalanta tak cukup untuk membawa mereka meraih tiga poin.

Juventus tentu tak ingin kembali kehilangan angka. Meladeni Monza, kemenangan pun menjadi target mutlak bagi mereka.(*)

Perkiraan Susunan Pemain:

Juventus (3-4-3): Wojciech Szczesny; Danilo, Gleison Bremer, Alex Sandro; Juan Cuadrado, Leandro Paredes, Adrien Rabiot, Filip Kostic; Angel Di Maria, Arkadiusz Milik, Federico Chiesa

Halaman
12
Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved