Berita Timor Tengah Selatan

Hujan Disertai Angin Kencang, Rumah Warga Kolbano TTS Rusak

Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan rumah Katarina Tefu warga RT 1, RW 1, Dusun 1, Desa Oeleu, Kecamatan Kolbano, Kabupaten TTS rusak

Editor: Oby Lewanmeru
POS KUPANG.COM/ADRIANUS DINI
ROBOH - Rumah Katarina Tefu warga RT 1/ RW 1, Dusun 1, Desa Oeleu, Kecamatan Kolbano, Kabupaten TTS yang roboh akibat hujan disertai angin kecang, Jumat 6 Januari 2023. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Adrianus Dini

POS-KUPANG.COM, SOE - Hujan deras disertai angin kencang mengakibatkan atap rumah Katarina Tefu warga RT 1, RW 1, Dusun 1, Desa Oeleu, Kecamatan Kolbano, Kabupaten TTS rusak, Jumat 6 Januari 2023.

Koptu Martodi, Babinsa Kodim 1621/TTS Koramil 02/Amanuban Tengah yang turut meninjau lokasi tersebut menyampaikan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu.

Dia menjelaskan, hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi di wilayah setempat mengakibatkan atap rumah warga atas nama Katarina Tefu rusak tertiup angin.

Atas peristiwa tersebut, Koptu Martodi juga mengimbau kepada masyarakat di wilayah Desa Oeleu, Kecamatan Kolbano, agar lebih berhati-hati dan waspada terhadap cuaca ekstrim yang belakangan terjadi.

Baca juga: Update Cuaca NTT Hari Ini, BMKG:Flores Timur,Lembata dan Alor,Waspada Hujan Petir dan Angin Kencang

Baca juga: Cuaca NTT 7 Januari 2023, BMKG: Kota Kupang dan 4 Daerah di NTT Ini Waspada Angin Kencang Hari Ini

Pihaknya juga berkomunikasi dengan pemerintah desa setempat untuk memperhatikan kondisi rumah warga yang terdampak.

Secara terpisah Danramil 02/Amanuban Tengah Kapten Inf. Gunawan Budi H juga mengingatkan masyarakat untuk menebang pohon di sekitar rumah yang dapat membahayakan keselamatan saat hujan angin.

"Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat agar waspada terhadap musim hujan yang disertai angin kencang. Bila perlu dilakukan penebangan pohon yang tumbuh di dekat rumah. Hal ini untuk menghindari hal-hal dapat membahayakan keselamatan dan kerugian material lainnya," ujar Martodi.  (din)

Ikuti berita POS-KUPANG.COM lainnya di GOOGLE NEWS

Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved