Berita Sikka
Kali Lowolamba di Sikka Meluap, Puluhan Warga Terjebak
Warga berharap kepada Pemkab Sikka untuk membangun jembatan di kali tersebut.
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Arnold Welianto
POS-KUPANG.COM, MAUMERE - Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Sikka, Senin 28 November 2022, Mengakibatkan kali Lowolamba yang terletak di Desa Masebewa Kecamatan Paga meluap.
Akibatnya, puluhan warga akan melintas di jalan tersebut terjebak karena derasnya banjir.
Menurut Lorens Lobo,warga Desa Masabewa membenarkan peristiwa tersebut.
"Banjir besar di Kali Lowolamba, warga tidak bisa lewat," katanya saat dihubungi POS-KUPANG.COM, Senin 28 November 2022 siang.
Baca juga: Sudah Tiga Bulan Minyak Tanah Langka di Sikka
Dikatakannya, lokasi tersebut merupakan langganan banjir kerena tidak ada jembatan. Hingga saat ini, warga belum melintas di kali tersebut.
Warga berharap kepada Pemkab Sikka untuk membangun jembatan di kali tersebut.
"Kondisi ini sudah lama dan kami alami setiap tahun disaat musim hujan. Kami butuh perubahan, perlu dibangun jembatan," ujarnya.
Baca juga: Momen Hari Guru Nasional di Sikka, Siswa SMPK Frater Maumere Bawakan Puisi dan Teater untuk Guru
Selain di Lowolamba Desa Masabewa Kecamatan Paga, Banjir juga dialami warga di kali Lowo Regi di Watu Leke
Dua aliran sungai ini berada di wilayah kecamatan paga, tapi dampak kami 10 desa di Kecamatan Tanawawo.
"Banjir ini sangat mengganggu kelancaran aktivitas masyarakat karena jalur ini merupakan poros utama menuju kecamatan tanawawo," tutupnya. (*)
Ikuti berita POS-KUPANG.COM di GOOGLE NEWS
Tekan Angka Stunting di Sikka, Patris Lali Wolo Salurkan Bantuan 4.000 Telur |
![]() |
---|
Pendemo Bangun Tenda di Kantor Kejari Sikka Tuntut Penetapan Tersangka Kasus Dana BTT |
![]() |
---|
PMKRI Maumere Tanam Ratusan Pohon Bambu di Bendungan Wairita |
![]() |
---|
Benchlearning Keprotokolan Penting untuk UPT Teknis Kantor Imigrasi |
![]() |
---|
Kepala Kantor Imigrasi Maumere Ajak ASN untuk Selalu Berinovasi |
![]() |
---|