Berita Rote Ndao
Panwascam Lobalain Kabupaten Rote Bertemu Kapolsek Lobalain, Minta Ikut Awasi Pemilu 2024
Kapolsek Ipda I Gede Putu Parwata kepada POS-KUPANG.COM, mengatakan kedatangan anggota Panwascam tersebut untuk bersilaturahmi.
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Mario Giovani Teti
POS-KUPANG.COM, BA'A - Polsek Lobalain menerima kunjungan Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan ( Panwascam ) Kecamatan Lobalain, di Mapolsek pada Rabu, 02 November 2022.
Kedatangan anggota Panwascam dalam rangka memperkenalkan diri sebagai Panwascam terpilih dan kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kapolsek Lobalain atau yang acap kali disapa dengan nama Komandan DOBRAK, Ipda I Gede Putu Parwata, SH.
Hadir dalam kunjungan tersebut, tiga orang Pengurus Panwascam yang baru terpilih dan dilantik. Mereka hadir guna melakukan silaturahmi dengan jajaran Kepolisian dalam lingkup wilayah kecamatan.
Kapolsek Ipda I Gede Putu Parwata kepada POS-KUPANG.COM, mengatakan kedatangan anggota Panwascam tersebut untuk bersilaturahmi.
Baca juga: Sebagian Guru dari Komunitas 1000 Guru Kupang Gelar TnT di Rote Ndao
"Kami menerima kunjungan silaturahmi Ketua dan Anggota Panwaslu Kecamatan Lobalain di Mapolsek," ungkap Ipda I Gede Putu Parwata.
Orang nomor satu di Polsek Lobalain ini menyebutkan, silaturahmi tersebut dilaksanakan oleh ketua dan anggota Panwaslu Kecamatan Lobalain dalam rangka perkenalan setelah ditetapkan sebagai anggota Panwaslu Kecamatan Lobalain terpilih pada seleksi yang dilakukan oleh Bawaslu Kabupaten Rote, yang juga sudah dilantik dan diambil sumpah pada tanggal 27 Oktober 2022 bertempat di Aula Videsi, Desa Persiapan Loman, Kecamatan Lobalain.
Ipda I Gede Putu Parwata juga merincikan ke-3 Panwascam Lobalain itu. Bendelina Djawalala, S.Pd selaku Ketua dan anggotanya Roni Togo serta James Welman Yules Lakusa.
Ia menambahkan, adapun pada kesempatan silaturahmi tersebut, pasukan Panwascam Lobalain terpilih meminta kerja sama dan dukungan dari Polsek Lobalain dalam menjalankan tugas dan fungsi pengawasan pada tahapan Pemilu serentak Tahun 2024.
Baca juga: Jadi Irup Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Kalapas Baa Kenakan Pakaian Adat Rote
"Bahwa dalam menjalankan tugas dan fungsi maka sesuai regulasi pihak Panwaslu akan difasilitasi dengan sekretariat oleh pihak Kecamatan Lobalain dan juga staf sekretariat," tandas Ipda I Gede Putu Parwata.
Selain itu, atas kunjungan ketiga Panwascam tersebut, dirinya menyampaikan terima kasih dan berharap terus terbangun komunikasi dan kemitraan dalam rangka menyukseskan Pesta Demokrasi pada Tahun 2024, khususnya di wilayah Kecamatan Lobalain. (Cr.10)
Ikuti berita POS-KUPANG.com diĀ GOOGLE NEWS
Panwascam
Berita Rote Ndao
Kapolsek Lobalain
Pemilu 2024
Pasukan DOBRAK
Ipda I Gede Putu Parwata
POS-KUPANG.COM
Eflin Rote
Tandatangani Pakta Integritas, Lapas Kelas III Baa Komit Menuju WBK dan WBBM Tahun 2023 |
![]() |
---|
Tandatangani Pakta Integritas, Lapas Kelas III Baa Komit Semangat Menuju WBK dan WBBM Tahun 2023 |
![]() |
---|
Kades Baadale Rote Ndao Kukuhkan Badan Pengurus Lembaga Kemasyarakatan Desa |
![]() |
---|
Bahagia Dapat Motor Roda Tiga dari Dinsos, Nong Owon Sebut Jadi BerkatĀ |
![]() |
---|
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Rote Ndao Raih 4 Penghargaan dari KPPN Kupang |
![]() |
---|