Kabar Artis
Salmafina Sunan Pamit Tinggalkan Gereja di Bali, Komentar Sang Ayah Sunan Kalijaga Disorot
Sudah sekitar tiga tahun Samafina Sunan aktif dengan agama barunya setelah bercerai dengan Taqy Malik Selama tiga tahun ini, putri sulung Sunan Kalij
POS KUPANG.COM -- Sudah sekitar tiga tahun Salmafina Sunan aktif dengan agama barunya setelah bercerai dengan mantan suami Taqy Malik
Selama tiga tahun ini, putri sulung Sunan Kalijaga itu tinggal di Bali dan sering bolak balik ke Amerika
Dan, setelah tiga tahun , Salmafina Sunan berpamitan dengan komunitas gerejanya di Bali dan berniat kembali ke Jakarta
Sang ayah pun memberikan komentar pada postingan Salma hingga menjadi sorotan natizen
Baca juga: 7 Artis Ini Sudah Tak Lagi Puasa Ramadhan Karena Pindah Agama,Dari Salmafina Sunan hingga Asmirandah
Selebgram Salmafina Sunan mulai dikenal setelah perceraiannya dengan Taqy Malik
Pasca bercerai, ia memutuskan untuk melepas hijab dan kerap tampil seksi.
Tak berhenti sampai di situ, ia pun berpindah keyakinan dan tinggal di Bali hingga membuat netizen heboh.
Di balik segala drama dalam kehidupannya, ia rupanya merasa sangat sedih apabila ada orang yang menyebut orang tuanya gagal karena memiliki anak seperti dirinya.
Baca juga: Ingat Salmafina Sunan yang Pindah Keyakinan?, Kabarnya Punya Pacar Baru Anak Sosok Ini, Kata Sunan?
"Ini juga sih, sebenernya ini sedih banget karena kadang aku tuh marah kalau orang tuh bilang ibu sama ayah tu gagal gitu lho," ujar Salmafina dilansir Grid.ID dari akun Instagram @rumpi_gosip, Kamis (7/7/2022).
Putri pengacara Sunan Kalijaga ini menyebutkan bahwa orang tuanya adalah sosok yang luar biasa.
"Kayak.. mereka tuh orang tua yang luar biasa. Hati mereka tu luas banget."
"Dan... ya Tuhanku, itu udah nggak usah diomongin."
Baca juga: Jawaban Salmafina Sunan Dituduh Pindah Keyakinan Karena Kecewa, Kini Malah Niat Sekolah Pastoral
"Karena itu kan beruntun banget kan Kak Mel, tiga-tiganya (bercerai, lepas hijab, pindah keyakinan)."
"Itulah kenapa aku bilang begitu, hati mereka tu luas banget, dan Tuhan tau porsi mereka semana," lanjut Salma sambil menangis saat hadir di podcast YouTube Melaney Ricardo.
Salma merasa kagum karena orangtuanya masih bisa menguatkannya di tengah pukulan yang begitu dahsyat.
