Liga 1
Umuh Sebut Pemain Persib Bandung Siap Bekerja Keras untuk Menjuarai Kompetisi Liga 1 Musim Ini
Persib Bandung akan berjuang kerasa untuk bisa menjadi juara di kompetisi Liga 1 2021.Demikian dikatakan oleh Komisaris PT Persib Ba
POS-KUPANG.COM - Persib Bandung akan berjuang kerasa untuk bisa menjadi juara di kompetisi Liga 1 2021.
Demikian dikatakan oleh Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar.
Umuh berharap, keinginan itu mendapat dukungan dari Bobotoh.
Menurut Umuh, perjuangan di lapangan tak akan ada artinya tanpa takdir dari Tuhan Yang Maha Esa.
Maka, Umuh sangat berharap Bobotoh mendorong usaha tim dengan doa di rumah masing-masing.
"Kami pasti menargetkan juara dan akan bekerja keras. Namun, di balik semua itu ada kehendak Allah. Kami tidak boleh takabur. Pastinya kami akan berjuang untuk juara dan jadi yang terbaik, semoga," kata Umuh dikutip dari persib.co.i.d
Sebagai usaha meraihnya, Umuh terus membangun kekompakan dan kebersamaan.
Umuh mengatakan, kebersamaan di dalam dan luar lapangan terus dibangun sehingga pemain bisa memahami satu sama lain.
"Ini perlu ada kesinambungan di dalam dan luar lapangan. Semua sama-sama membangun. Coach Robert di dalam dan kami coba bangun di luar lapangan. Kami semua berusaha supaya Persib menang, termasuk Bobotoh doakan kami juara. Insyaallah semua kompak dan juara," harapnya.
Baca juga: Liga 1: Umuh Genap Berusia 74 Tahun, Selama Bisa dan Mampu, Saya Pasti Berikan Terbaik untuk Persib
Jersey Supprter Edition
Selain itu, Persib juga lakukan sejumlah persiapan dalam menghadapi kompetisi Liga 1 2021.
Selain rutin berlatih, skuad Maung Bandung berencana meluncurkan jersey supporter edition.
Jersey itu akan lebih mudah dimiliki, karena produksi dan pemasarannya akan melibatkan pegadang kecil dan pelaku UMKM.
Hal itu diungkapkan oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, di akun sosial media Instagram Persib yang disiarkan secara langsung pada Senin (30/8/2021) petang.
Jelang Liga 1 2023/2024, Gelandang Asal Jepang Komentar Soal Sepak Bola Indonesia |
![]() |
---|
Jelang Liga 1, Pemain Arema FC Latihan Fisik di Pantai, Ini Alasan Joko Susilo |
![]() |
---|
Jelang Liga 1 2023/2024, PSSI Siap Menggelar Kongres Biasa Tahun 2023 |
![]() |
---|
Jelang Liga 1 2023/2024, Antisipasi Diambil Klub Lain PSM Makassar Pagari 4 Pemain Asing |
![]() |
---|
Pengurus PSSI Resmi Dilantik, Erick : Kami Bukan Spesial, Tapi Prestasi Emas itu Spesial |
![]() |
---|