Berita Kota Kupang Hari Ini

Wali Kota Kupang Sebut Mutu Pendidikan di Kota Kupang Perlu Ditingkatkan 

Jadi mulai tahun ajaran baru ini, kita berharap agar pembelajaran tatap muka bisa dilakukan secara maksimal tentunya protokol kesehatan ketat

Editor: Rosalina Woso
POS-KUPANG.COM/HO-DOK.PROKOMPIM
Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore saat memimpin upacara bendera pada peringatan Hardiknas tahun 2022 di SMP 6 Kota Kupang. Sabtu 14 Mei 2022. 

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Irfan Hoi

POS-KUPANG.COM, KUPANG - Pelaksanaan hari pendidikan Nasional (Hardiknas) digelar tidak seperti tahun sebelumnya pada tanggal 2 Mei 2022. Tahun ini digelar paea 13 Mei 2022. Sekolah Menengah Pertama (SMP) 6 Kota Kupang menjadi tuan rumah perayaan hardiknas tingkat Kota Kupang.

Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore menjadi pembina upacara. Mantan anggota DPR RI itu tampil dengan balutan pakaian adat dari Kabupaten Alor. Mengenakan pakaian adat Sumba, Kepala Dinas Pendidikan Kota Kupang, Dumuliahi Djami, menjadi pemimpin upacara.

Upacara bendera diikuti para Kepala SD dan SMP, guru dan perwakilan siswa dari seluruh sekolah lingkup Pemerintah Kota Kupang. Hadir Camat Alak, Lurah Nun Baun Delha, pensiunan Guru SMP 6 Kupang, para Ketua RT dan R W lingkup Pemerintah NBD, serta para anggota Komisi V DPRD Kota Kupang, Alfred Djami Wila.

Baca juga: Residivis Pencuri Sepeda Motor Dibekuk Aparat Polres Sumba Timur 

Para peserta yang hadir dalam upacara bendera seluruhnya menggenakan pakaian adat khas daerah masing-masing. Ada yang mengenakan pakain adat khas Kabupaten Alor, Sumba, Sabu, Rote, Timor, Manggarai, maupun khas adat lainnya. Diketahui, Kota Kupang baru merayakan hardiknas pada Sabtu 14 Mei 2022.

Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore mengatakan, dengan perayaan Hardiknas ini, kualitas pendidikan di Kota Kupang terus ditingkatkan dengan kurikulum merdeka belajar.

"Pemerintah menaruh perhatian serius untuk peningkatan mutu pendidikan, karena hari ini adalah cerminan masa depan, dengan pemerintah menjamin kualitas pendidikan anak-anak maka pemerintah juga menjamin masa depan daerah dan bangsa," kata Jefri Riwu Kore, pada 14 Mei 2022 sewaktu upacara apel bendera.

Baca juga: Pemda Apresiasi Pemindahan Napi Curi Ternak ke Nusakambangan, Bupati Khristofel: Bukan Tumor Biasa

Dia meminta peran serta semua stakeholder untuk berpartisipasi dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang, Dumuliahi Djami mengatakan, selama dua tahun pandemi Covid-19, tentunya menjadi tantangan bagi dunia pendidikan.

"Jadi mulai tahun ajaran baru ini, kita berharap agar pembelajaran tatap muka bisa dilakukan secara maksimal tentunya protokol kesehatan ketat," kata Dumul.

Kepala SMP Negeri 6 Kupang, Beni Mauko mengatakan, keputusan menjadikan SMPN 6 Kupang sebagai tuan rumah Perayaan Hardiknas 2022, dilakukan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Kupang, Dumul Djami pada saat menggelar acara Natal bersama beberapa waktu lalu.

Baca juga: Kebakaran Lahan di Kelurahan Oesapa Kupang Jadi Tontonan Warga

Menurutnya keputusan menjadikan SMP 6 sebagai tuan rumah Hardiknas, merupakan keputusan yang  cepat dan mendadak yang diambil oleh Kepala Dinas.

Namun demikian, sebagai Kepala Sekolah, ia merasa bangga karena meski sekolah ini berada di pinggiran Kota, namun dipilih untuk menjadi penyelenggara Upacara Hardiknas tahun 2022.

"Kami SMP Negeri 6 Kupang dan keluarga besar sangat berterima kasih kepada pemerintah yang telah mempercayakan SMP Negeri 6 Kupang sebagai tuan rumah Hardiknas Tahun 2022. Walaupun sekolah kami ini berada di pinggiran kota, namum ini merupakan sebuah penghargaan yang patut kami bayar lunas dengan cara mempersiapkan segala sesuatu dengan baik berkenaan dengan upacara ini," kata Beni

Sebelum pelaksanaan puncak peringatan Hardiknas yang dilaksanakan, SMP 6 juga telah melaksanakan serangkaian acara seperti Baksos disepanjang pantai, dan ziarah ke makam para guru dan Kepala Sekolah sebagai refleksi dan penghargaan kepada jasa mereka.

Baca juga: Peringati Hari Raya Waisak, Wali Kota Kupang Ajak Perkuat Tali Persaudaraan

Halaman
12
Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved