Ramadan 2022
Contoh Teks Kultum Ramadan: Keutamaan Bulan Ramadan, Bulan Penuh Keberkahan
Saat bulan Ramadhan, tentu kita tidak asing dengan kegiatan kultum alias kuliah tujuh menit.Kegiatan ini berisi tentang penyampaian ajaran keagamaan.
Diturunkannya Al-Qur'an pada bulan Ramadhan menjadi bukti nyata atas kemuliaan dan keutamaan bulan Ramadhan.
Allah Swt berfirman yang artinya: "Bulan Ramadhan adalah (bulan) yang didalamnya diturunkan Al-Qur'an, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan petunjuk tersebut dan pembeda (antara yang benar dan yang batil)." (QS. Al-Baqarah: 185).
Di ayat lain Allah Swt berfirman yang artinya: "Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam qadar" (QS. Al-Qadar: 1).
Dan banyak ayat lainnya yang menerangkan bahwa Al-Qur'an diturunkan pada bulan Ramadhan.
Baca juga: 6 Amalan Sunnah yang Dilaksanakan di Bulan Ramadhan, Salah Satunya Perbanyak Sedekah
Itu sebabnya bulan Ramadhan dijuluki dengan nama syahrul quran (bulan Al-Qur'an)
Bulan Penuh Keberkahan
Bulan ini disebut juga dengan bulan syahrun mubarak.
Hal ini adalah berdasarkan pada dalil hadist Nabi Rasulullah SAW yang artinya: "Sungguh telah datang kepada kalian bulan yang penuh berkah. Pada bulan ini diwajibkan puasa kepada kalian.." (HR. Ahmad, An-Nasa’i dan Al-Baihaqi).
Dan juga bahwa setiap ibadah yang dilakukan di bulan Ramadhan, maka Allah akan melipat gandakan pahalanya.
Baca juga: Keutamaan Bulan Ramadhan & Amalan Sunnah yang Bisa Dilakukan, Lengkap Dzikir & Doa Bulan Ramadhan
Dan di dalam bulan penuh kemuliaan dan keberkahan ini maka tidak hanya keberkahan di dalam menuai pahala, namun banyak keberkahan lainnya.
Puasa ditinjau dari aspek ekonomi, maka Ramadhan memberi keberkahan ekonomi bagi para pedagang dan lainnya.
Bagi fakir miskin, Ramadhan membawa keberkahan tersendiri.
Pada bulan ini seorang muslim sangat digalakkan dan disunnah untuk berinfaq dan bersedekah di bulan Ramadhan kepada mereka.
Bahkan diwajibkan membayar zakat fitrah untuk mereka.
Malam Lailatul Qodar
