MotoGP Mandalika
Bukti Keseriusan Pemerintah Perbaiki Sirkuit Mandalika: Hentikan Perbaikan Bandara di Jakarta
Bukti Keseriusan Pemerintah Indonesia Perbaiki Sirkuit Mandalika: Hentikan Sementara Perbaikan Bandara di Jakarta
POS-KUPANG.COM - General Manager Roadgrip Motorsport Indonesia (RMI), Simon Gardini, mengungkapkan bukti keseriusan Pemerintah Indonesia memperbaiki Sirkuit Mandalika. Sirkuit Mandalika saat ini tengah dalam proses pengaspalan ulang.
Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Priandhi Satria menegaskan perbaikan itu akan rampung sesuai target.
Pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika ditargetkan tuntas pada 10 Maret 2022 atau satu minggu sebelum gelaran MotoGP Indonesia pada 18-20 Maret.
Priandhi Satria bahkan optimistis proses tersebut bisa selesai lebih cepat sebelum tanggal 10 Maret 2022.
Baca juga: Foto Viral saat Nonton MotoGP di Luar Pagar Sirkuit Mandalika: Seandainya Pebalap Tahu Derita Kami
"Berbagai pengecatan juga sudah dilakukan. Jadi ini tidak berhubungan dengan apa yang sedang kami kerjakan," katanya dalam Media Briefing yang dihadiri Kompas.com secara virtual, Rabu (2/3/2022).
"Kami sedang melakukan (pengaspalan ulang) Tikungan 16 sampai Tikungan 1. Di area lain, pengecatan sisi batas lintasan sudah dilakukan."

"Tenun tradsional juga sudah mulai dicat. Diskusi saya dengan teman-teman di lapangan, mereka sangat yakin dengan proses sekarang ini bahwa akan selesai sebelum 10 Maret," tutur Priandhi Satria menjelaskan progres pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika menjelang MotoGP Indonesia 2022. "Tanggal 10 Maret akan diserahkan ke kami di mana requirement pertama pengaspalan ulang sudah selesai. Pengecatan sisi batas lintasan, perbaikan pagar, juga sudah akan selesai semuanya."
General Manager Roadgrip Motorsport Indonesia (RMI), Simon Gardini, pun mengapresiasi kerja cepat MGPA dan pihak-pihak terkait.
Baca juga: Penjualan Tiket MotoGP Mandalika Sepi, Ujungnya Wajibkan ASN Nonton, Baru Terjual 22 Ribu Tiket
Simon juga menyoroti bantuan penuh Pemerintah Indonesia untuk memperbaiki Sirkuit Mandalika agar lebih bagus saat menggelar MotoGP Indonesia.
Ia mengatakan bahwa Pemerintah Indonesia sampai menghentikan sementara perbaikan satu jalur Bandara di Jakarta supaya semua alat berat bisa digunakan di Mandalika.
"Pengadaan alat dari Jakarta sangat serius dilakukan oleh Indonesia bahkan sampai level pemerintah. Mereka menghentikan perbaikan salah satu landasan pacu bandara di Jakarta untuk membawa semua mesin ke sini (Sirkuit Mandalika)," ujar Simon, dilansir dari laman resmi MotoGP.
"Polisi mengawal (pengiriman) ke pelabuhan, alat-alat dimasukkan ke dalam tongkang, dan dikirim ke Lombok. Hal itu dilakukan untuk memastikan perbaikan di sini menggunakan mesin dan teknologi yang tepat serta optimal," ucap Simon Gardini.
"Ini adalah upaya tim besar-besaran dari semua orang di Indonesia. Dari Presiden hingga orang yang membersihkan lintasan dengan selang dan profesional yang didatangkan dari seluruh dunia," tutur Simon. (Kompas.com/Farahdilla Puspa)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bukti Keseriusan Pemerintah Indonesia Perbaiki Sirkuit Mandalika ", Klik untuk baca: https://www.kompas.com/motogp/read/2022/03/03/18400038/bukti-keseriusan-pemerintah-indonesia-perbaiki-sirkuit-mandalika-?page=all#page2.
Pemerintah Indonesia
Sirkuit Mandalika
perbaikan bandara
Jakarta
3 Maret 2022
POS-KUPANG.COM
Pos Kupang Hari Ini
Pos Kupang
Kanisius Jehola
MotoGP Mandalika: Lihat Insiden Marc Marquez Terpelanting di Mandalika, Aleix Espargaro Ketakutan |
![]() |
---|
MotoGP Mandalika Berlangsung, Patung Jokowi Naik Motor di Mandalika Jadi Spot Foto Favorit |
![]() |
---|
MotoGP Mandalika: Masyarakat Senang Bisa Nonton Langsung Balap MotoGP Mandalika dari Bukit Ini |
![]() |
---|
Sandiaga Anggap Aksi Rara Wulandari Hiburan, Sebelumnya Ngaku Kapok Pakai Pawang Hujan |
![]() |
---|
Pro Kontra Pawang Hujan MotoGP Mandalika, Rara Wulandari: Tidak Masalah Ada Pandangan Negatif |
![]() |
---|