Berita Sumba Timur
Polres Sumba Timur Gencarkan Vaksin Presisi Bagi Warga
berterima kasih kepada seluruh pihak yang ikut dalam upaya percepatan vaksinasi Covid-19 di Sumba Timur.
Penulis: Ryan Nong | Editor: Rosalina Woso
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Ryan Nong
POS-KUPANG.COM, WAINGAPU -- Kepolisian Resor (Polres) Sumba Timur Polda Nusa Tenggara Timur terus menggencarkan upaya vaksinasi bagi masyarakat di wilayah kabupaten itu.
Vaksinasi dengan tagline Vaksin Presisi Polres Sumba Timur itu diselenggarakan sesuai dengan instruksi Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.
Tak hanya di tingkat Polres, Vaksinasi Presisi juga dilaksanakan secara rutin hingga tingkatan Kepolisian Sektor (Polsek).
Kapolres Sumba Timur AKBP Handrio Wicaksono SIK menyebut upaya vaksinasi itu dilaksanakan untuk mendukung percepatan vaksinasi bagi warga.
Baca juga: Jelang Natal dan Tahun Baru, Stok Sembako Sumba Timur Aman, Harga Relatif Masih Stabil
Pihak kepolisian, terang Kapolres Handrio, bekerjasama dengan Dinas Kesehatan setempat melaksanakan vaksinasi untuk mendukung percepatan tercapainya herd immunity atau kekebalan komunal bagi warga Sumba Timur.
Kapolres Handrio memberi apresiasi bagi masyarakat. Menurutnya, animo masyarakat mengakses vaksin di Gerai Vaksin Presisi Polres Sumba Timur cukup tinggi.
"Animo masyarakat sangat tinggi untuk mengikuti vaksinasi di gerai vaksinasi TNI Polri. Ini membuktikan bahwa masyarakat sadar akan pentingnya Vaksinasi untuk pencapaian kekebalan komunitas atau herd immunity," ujar Kapolres Handrio.
Baur Yanmin Sidokkes Polres Sumba Timur Bripda Nolan Kofalapada, Amd. Kep, yang ditemui di Gerai Vaksin Presisi Polres Sumba Timur, Senin 20 Desember 2021 menyebut, sebanyak 179 warga divaksin pada hari itu. Vaksinasi terdiri dari vaksin dosis pertama sebanyak 132 orang dan dosis kedua sebanyak 47 orang.
Sementara Sekretaris Dinas Kesehatan Sumba Timur, Tinus Ndjurumana menyebut, persentase vaksinasi Covid-19 di Sumba Timur telah mencapai target yang diberikan Bupati Khristofel Praing.
Hingga Selasa 22 Desember 2021, prosentase vaksin dosis pertama telah mencapai 71,56 persen. Jumlah tersebut setara dengan 124.608 orang dari total 174.123 sasaran. Sementara vaksin dosis kedua mencapai 37,93 persen atau secara dengan 66.038 orang.
Pihak pemerintah, lanjut dia, berterima kasih kepada seluruh pihak yang ikut dalam upaya percepatan vaksinasi Covid-19 di Sumba Timur.
"Kita sampaikan ucapan Terima kasih kepada masyarakat yang sadar untuk divaksin. Selain itu juga kepada TNI dan Polri, partai politik dan lembaga yang ikut dalam upaya percepat vaksinasi. Semoga kita dapat mengendalikan penyebaran covid di Sumba Timur," ungkap Ndjurumana. (*)
Unit Buser Sat Reskrim Polres Sumba Timur Amankan Terduga Pelaku Curanmor |
![]() |
---|
Tunggak Bayar Pajak Kendaraan, Masyarakat Tidak Dilayani |
![]() |
---|
Cahaya Anak Sumba Gelar Kegiatan Edukasi Melalui Film Dokumenter |
![]() |
---|
Panen Tomat di Kambera, Bupati Sumba Timur Apresiasi Petani Milenial Tunas Baru |
![]() |
---|
Harga Beras Melonjak, Ali Fadaq Duga Ada Mafia |
![]() |
---|