Lowongan Kerja

Masih Dibuka Hingga 31 Desember 2021, Lowongan Kerja Bank BCA Fresh Graduate S1 Bisa Lamar

Bank BCA mencari talenta baru dari berbagai latar belakang, lebih dari 10 posisi yang saat ini sedang dibutuhkan

Editor: Hermina Pello
Dok BCA
Masih Dibuka Hingga 31 Desember 2021, Lowongan Kerja Bank BCA Fresh Graduate S1 Bisa Lamar 

POS-KUPANG.COM - Pencari kerja selalu mencari informasi lowongan kerja. Kali ini ada loker menarik yang akan ditutup pada akhir tahun 2021, 31 Desember 2021.

Berarti pencari kerja masih memiliki waktu untuk melengkapi berkas dan memasukan lamarannya

Lowongan kerja dari bank swasta terkenal,PT. Bank Central Asia Tbk atau Bank BCA

Yang menarik dari loker PT. Bank Central Asia Tbk atau Bank BCA adalah fresh graduate atau tamatan baru bisa melamar.

Baca juga: BUMN PT RMU, Anak Usaha PT KAI Buka Lowongan Kerja Untuk Lulusan SMA/SMK, Buruan Daftrar Cek Syarat

Banyak masyarakat yang tertarik untuk berkarir di dunia perbankan dan Bank BCA merupakan salah satu perbankan favorit pencari kerja. 

Di rekrutmen kerja kali ini, Bank BCA mencari talenta baru dari berbagai latar belakang. Bersumber dari situs karir.bca.co.id, ada lebih dari 10 posisi yang saat ini sedang dibutuhkan di bank swasta terkemuka ini. 

Bagi lulusan baru, lowongan kerja di Bank BCA ini tentu menjadi kesempatan yang tidak boleh dilewatkan. Berikut ini informasi beberapa posisi di lowongan kerja di Bank BCA yang dirangkum dari situs resmi rekrutmennya.

Lowongan kerja staf legal korporasi

Baca juga: Lowongan Kerja Bagi Lulusan SMA di Kementerian Keuangan, Ada 3 Posisi Cek Syarat 

Memiliki minat pada bidang hukum di dunia perbankan.
Lulusan Sarjana (S1/S2) dengan IPK minimal 2,75 dari skala 4,00.
Memiliki latar belakang pendidikan Hukum.
Fresh graduate atau pengalaman 1-2 tahun.
Berusia maksimal 27 tahun.
Bersedia menjalani masa kontrak selama 1 tahun dan apabila berkinerja baik selama masa kontrak akan dilakukan pengangkatan sebagai karyawan tetap.
Penempatan di Jakarta.

Baca juga: 4 Posisi Dalam Lowongan Kerja Mayora Bagi Lulusan D4 S1, Syarat Pernah Berorganisasi

Lowongan kerja staf pengembangan produk

Memiliki minat dalam analisa dan pengembangan produk digital 
Memiliki ketertarikan di bidang teknologi / SCRUM 
Memiliki kemampuan berpikir logis dan sistematis
Lulusan Sarjana (S1/S2) dengan IPK minimal 3,00 (skala 4,00) semua jurusan, diutamakan untuk latar belakang bidang IT/ Teknik
Berusia 20-30 tahun 
Fresh graduate atau pengalaman maksimal 4 tahun di bidang pengembangan produk 
Usia maksimal 30 tahun 
Penempatan di Jakarta

Baca juga: Fresh Graduate Bisa Lamar Lowongan Kerja SMA D3 Dari Anak Usaha BUMN RNI Group, Batas 31 Desember

Lowongan kerja wealth management program (WMP)

Lulusan S1, IPK minimal 3.00, berusia maksimal 24 tahun.
Lulusan S2, IPK minimal 3.25, berusia maksimal 26 tahun.
Memiliki ketertarikan dan passion terhadap investasi/wealth management.
Mampu berbahasa Inggris secara lisan dan tulisan.
Memiliki analytical thinking dan problem solving yang baik.
Memiliki kemampuan intrapersonal dan interpersonal yang baik.
Belum dan bersedia tidak menikah selama masa pendidikan 1 tahun.
Bersedia menjalani ikatan dinas selama 2 tahun.

Baca juga: Lancar Bahasa Jepang, Ada Lowongan Kerja Kedubes Jepang Bagi Lulusan S1, Ini Syaratnya

Lowongan kerja IT engineer

Lulusan S1 dengan latar belakang. pendidikan atau pekerjaan di bidang IT/komputer.
IPK minimal 2,75 dari skala 4,00.
Berusia maksimal 27 tahun.
Memiliki pengetahuan mengenai Database (SQL Server, Oracle) dan Big Data dapat menjadi nilai lebih.
Memiliki pengetahuan mengenai bahasa pemrograman seperti C#, .Net, Java (OOP, ASP .Net MVC), Javascript, Python, dan JSON, dan framework seperti Spring, Angular, React, Vue, dan Node.
Memiliki pengetahuan terkait infrastruktur IT.
Bersedia bekerja dengan sistem shift (untuk posisi Data Center Operation).
Disiplin, jujur, teliti, dan memiliki motivasi kerja yang tinggi.
Mampu bekerja sama dalam tim.

Baca juga: Lowongan Kerja Magang di 7 BUMN Selama 3 Bulan, Dibuka 9-19 Desember 2021,Ini Syarat dan Cara Daftar

Sumber: Kontan
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved