Berita Sumba Timur

Cek Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 Kabupaten Sumba Timur Hari Ini

Pemerintah Kabupaten Sumba Timur terus melakukan upaya percepatan vaksinasi di wilayah itu

Penulis: Ryan Nong | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM/RYAN NONG
ILUSTRASI - Vaksinasi Covid masyarakat Sumba Timur 

Laporan Wartawan POS-KUPANG.COM, Ryan Nong

POS-KUPANG.COM, WAINGAPU -- Pemerintah Kabupaten Sumba Timur terus melakukan upaya percepatan vaksinasi di wilayah itu. Upaya percepatan itu dilaksanakan untuk menciptakan herd immunity seluruh masyarakat Kabupaten Sumba Timur dalam menghadapi pandemi Coronavirus atau Covid-19 sebagaimana instruksi Presiden Jokowi.

Selain oleh Dinas Kesehatan, pelaksanaan vaksinasi juga melibatkan lembaga vertikal, partai politik serta TNI Polri.

Sekretaris Dinas Kesehatan Sumba Timur, Tinus Ndjurumbaha, SKM, M.Ap., mengatakan, vaksinasi harian tetap dilaksanakan oleh tim dari Puskesmas di Kota Waingapu. Tinus menyebut, jadwal pelaksanaan vaksin hari ini, Rabu, 8 Desember 2021 berlangsung di tiga lokasi.

Vaksinasi dijadwalkan akan dilaksanakan di Kantor Desa Hambapraing untuk Vaksin Corona Sinovac dosis kedua dan Johnson dosis pertama. Vaksinasi dilaksanakan oleh tim kesehatan dan tenaga vaksinasi dari Puskesmas Kanatang.

Berikut vaksinasi dilaksanakan di Dusun Haduburung Kelurahan Kawangu oleh tim Puskesmas Kanatang untuk vaksin Sinovac, AstraZeneca dan Pfizer dosis pertama dan kedua.

Vaksinasi juga dilaksanakan di SMP Negeri 2 Waingapu oleh tim vaksin Puskesmas Waingapu Kota untuk vaksin Corona Sinovac dosis pertama dan kedua serta vaksin Pfizer dosis kedua. Vaksinasi dilaksanakan oleh tim vaksinasi Puskesmas Kota Waingapu.

Upaya percepatan vaksinasi ini terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Sumba Timur. Upaya percepatan dilaksanakan untuk menciptakan herd immunity seluruh masyarakat Kabupaten Sumba Timur dalam menghadapi pandemi Coronavirus atau Covid-19 sebagaimana instruksi Presiden Jokowi.

Selain oleh Dinas Kesehatan, pelaksanaan vaksinasi juga melibatkan lembaga vertikal, partai politik serta TNI Polri. Vaksinasi Covid -19 di Kabupaten Sumba Timur dilaksanakan setiap hari sesuai dengan ketersediaan vaksin. (*)

Baca Berita Sumba Timur Lainnya

Sumber: Pos Kupang
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved