Berita Kota Kupang
Masyarakat Kota Kupang Diajak Vaksinasi Covid-19 di RSUD SK Lerik, Ini Jadwal Vaksinasi
Masyarakat Kota Kupang yang layak mendapatkan vaksin Covid-19 diharapkan untuk segera mengikuti vaksinasi Covid-19.
Penulis: Apolonia M Dhiu | Editor: Apolonia Matilde
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Apolonia Matilde Dhiu
POS-KUPANG.COM, KUPANG - Masyarakat Kota Kupang yang layak mendapatkan vaksin Covid-19 diharapkan untuk segera mengikuti vaksinasi Covid-19.
RSUD SK Lerik merupakan tempat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang melakukan vaksin secara rutin.
Dalam satu minggu, tiga kali pelaksanaan vaksin yakni Senin, Rabu dan Jumat
Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Mutu dan Promosi RSUD SK Lerik, Sri Wahyuningsih yang dikonfirmasi Sabtu 20 November 2021 menyampaikan hal tersebut.
"Di RSUD SK Lerik, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 sebanyak tiga kali seminggu yakni Senin Rabu dan Jumat. Syaratnya juga gampang hanya membawa fotocopy KTP," ungkapnya. Sri Wahyuningsih.
Sri mengungkapkan, pelayanan vaksinasi secara rutin seminggu tiga kali ini agar masyarakat yang ingin divaksin bisa lebih gampang mendapatkan pelayanan vaksin.
Baca juga: Cegah Covid-19, Sanggar Suara Nekemesa di Kabupaten Kupang Libatkan Remaja
Menurutnya, pelaksanaanvaksinasi Covid-19 ini terbuka bagi masyarakat, dan pelayanan untuk vaksin pertama maupun kedua
"Respon masyarakat cukup baik untuk vaksin di RSUD SK Lerik, setiap kali pelaksanaan vaksin minimal 50 orang,"ucapnya.
Bukan hanya untuk orang dewasa saja tapi pelayanan vaksinasi Covid-19 juga bagi anak usia 12 tahun hingga 17 tahun.
Jika ingin divaksin, lanjutnya, bisa langsung datang ke RSUD SK Lerik, di bagian depan dan langsung ambil nomor antrian.
"Jam tujuh pagi sudah bisa ambil nomor antrian untuk vaksinasi Covid-19," ucapnya
Sementara untuk vaksinasi bagi anak usia 6- 12 tahun, menurut Sri, sampai saat ini belum ada petunjuk untuk pelaksanaannya
Baca juga: Kopdit Swasti Sari Kembalikan Dana Simpanan bagi Anggota yang Meninggal Dunia
Dikutip dari laman covid-19.go.id disebutkan vaksinasi anak di Indonesia dimulai pada 2022 di Kabupaten/Kota yang telah mencapai target dosis 1 lebih dari 70 persen total sasaran dan lebih dari 60 persen populasi lanjut usia (lansia).
Situasi DBD di Kota Kupang, Tahun 2022 Sebanyak 455 Kasus Tersebar di 55 Kelurahan |
![]() |
---|
Diduga Miliki Bom Ikan, Yesua Nabu Ungkap Fakta Detik-detik Menjelang Ayahnya Ditangkap, |
![]() |
---|
Penderita Diare Mendominasi di Puskesmas Alak |
![]() |
---|
Cegah Demam Berdarah, Lurah Bakunase Bersama Warga Kerja Bakti |
![]() |
---|
Antisipasi Penggunaan Nitrogen Cair BPOM Kupang Lakukan Pemantauan |
![]() |
---|