Berita Malaka
Bupati Malaka Kantongi Nama Calon Pejabat Eselon III dan IV
Baperjakat lingkup Pemkab Malaka sudah memproses dan nama-nama sudah dikantongi Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, S.H,MH
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Edi Hayong
POS-KUPANG.COM, BETUN - Penataan birokrasi mengisi kursi jabatan yang kosong lingkup Pemerintah Kabupaten Malaka ( Pemkab Malaka) mulai dilakukan diawali dengan penempatan kursi jabatan Eselon III dan IV.
Badan pertimbangan jabatan dan kepangkatan (Baperjakat) lingkup Pemkab Malaka sudah memproses dan nama-nama sudah dikantongi Bupati Malaka, Dr. Simon Nahak, S.H,MH.
Ketua Baperjakat yang juga Sekda Malaka, Donatus Bere, S.H menyampaikan hal ini kepada Pos-Kupang di ruang kerjanya, Kamis (11/11/2021).
Dikatakan Donatus, berkenaan dengan kursi jabatan Eselon III dan IV banyak yang kosong maka tim baperjakat atas petunjuk bupati Malaka melakukan proses dan memasukan nama-nama calon pejabat yang bakal mengisi jabatan yang lowong.
Baca juga: Bupati Malaka Pantau Budidaya Ikan Kerapu Keramba Jaring Apung Belitung
Dijelaskan Donatus, untuk jabatan Eselon III ada tujuh kursi yang lowong dan ini bakal diisi. Untuk itu, ada beberapa nama sudah diserahkan ke bupati untuk selanjutnya bupati menentukan pilihan siapa yang mengisinya sebanyak 7 kursi itu.
"Untuk Eselon IV juga cukup banyak dan nama-nama kami sudah serahkan. Proses seleksi ada panitia seleksi (pansel) yang kami pakai dari provinsi. Mudah-mudahan sebelum Desember 2021 sudah dapat dilantik pejabat Eselon III dan IV," jelas Donatus.
Ditanya soal jabatan Eselon II, Donatus belum berani berkomentar sebelum ada petunjuk dari bupati Malaka. Saat ini pihak baperjakat masih fokus pada mengisi kursi jabatan yang kosong untuk Eselon III dan IV kemudian menyusul Eselon II.
"Jadi sesuai lamaran dari calon kita proses melalui pansel kemudian kita serahkan ke bupati. Kalau untuk Eselon II nanti kita tunggu petunjuk lebih lanjut. Intinya yang akan mengisi jabatan itu dari segi kepangkat memenuhi syarat," tandas mantan Kabag Humas Pemda Belu ini.(*)
Bupati Malaka
Nama Calon Pejabat
Pemerintah kabupaten Malaka
Pemkab Malaka
11 November 2021
POS-KUPANG.COM
Pos Kupang Hari Ini
Pos Kupang
Kanisius Jehola
Pemerintah Kabupaten Malaka Sebut Belum Ada Budidaya Lobster |
![]() |
---|
Cegah Virus Rabies di Malaka, Bupati Simon Nahak Minta Masyarakat Kandangkan Hewan Peliharaan |
![]() |
---|
Sergio Boko Dilantik Jadi Ketua IMI Malaka |
![]() |
---|
Kapolres Malaka Imbau Warga Waspada Tindak Pidana Perdagangan Orang |
![]() |
---|
Seleksi CPNS 2023 di Malaka Tidak Ada, Hanya Seleksi PPPK Kesehatan dan Guru |
![]() |
---|