PON XX Papua
Honorarium Relawan PON XX Dieksekusi, Aksi Relawan di Lapangan Memanas
Honorarium relawan PON XX untuk 4 kluster penyelenggara, baru dieksekusi ke pihak perbankan pada
POS KUPANG.COM- Honorarium relawan PON XX untuk 4 kluster penyelenggara, baru dieksekusi ke pihak perbankan pada Jumat ini (29/10/2021).
Hal itu disampaikan Ketua Relawan PON XX Papua Albert G Wanimbo saat ditemui Tribun-Papua.com di sela-sela acara peringatan Hari Sumpah Pemuda oleh KNPI Papua, di Hotel Horizon Padang Bulan Abepura, Kamis (28/10/2021).
"Infomasi untuk semua rekan-rekan relawan, di 4 kluster, saya berharap sekali untuk terus bersabar, karena proses administrasi sedang berjalan," jelasnya.
Pria yang juga merupakan Ketua DPD KNPI Papua itu, mengatakan sejak Kamis siang (28/10/2021), pihaknya sudah menyurati perbankan untuk memproses secepatnya.
Baca juga: Ketua Harian PB PON XX Papua Dilaporkan Para Sopir ke Polisi, Yunus Wonda:Hormati Proses Pembayaran
"Terkait progres pembayaran honorarium relawan, kami susah menyurati pihak perbankan untuk mengeksekusi pembayaran," tegasnya kembali.
Pria berkacamata itu mengatakan, pihaknya sudah menerima hasil rekapitulasi absensi relawan PON XX dari 4 kluster.
"Kemudian sudah kami tindak lanjuti ke pimpinan," tandasnya.
Dirinya menyampaikan untuk diketahui, terdapat sejumlah administrasi yang perlu diurus, karena ini keuangan negara, jadi ada tahapan pencairan yang perlu dilalui.
Baca juga: Ketua Harian PB PON XX : 17.800 Relawan Pasti Terima Dana Honorarium PON Papua Usai Peparnas XVI
"Karena ini persoalan anggaran dan uang, maka kami tidak bisa gegabah begitu saja, karena ada tahapan proses administrasi," pungkasnya.
Dalam kesempatan itu, Albert menghimbau agar semua tetap memantau infomasi terkini di dalam grup khusus relawan PON XX, dan tidak termakan segala bentuk provokasi.
"Tolong kita saling menghargai, saya juga secara pribadi dan organisasi PB PON, mengucapkan terimakasih, kepada semua relawan yang telah mengambil bagian dalam menyukseskan PON XX," ucapnya.
Dirinya menegaskan, agar semua tetap tenang karena dipastikannya, semua hak-hak relawan diperjuangkan, untuk itu mohon bersabar.
"Hari Jumat (29/10/2021), akan dieksekusi dari pihak bank dan akan disi ke rekening masing-masing, kita mau semua terisi dulu baru kita bagikan," jelasnya kembali.
Untuk informasi soal pembagian buku rekening kepada para relawan PON XX, Albert menginfokan lebih lanjut.
Sekadar diketahui, saat ini sebagaian besar relawan PON XX Papua, masih terus menanti kepastian waktu pencairan honorariumnya. (*)
Info Sport PON XX
PON Papua Sukses
Anggaran PON Papua
PON Papua
PON Papua 2021
Info PON Papua
honor relawan
fery ndoen
Pos Kupang
10 Atlet Pecahkan Rekornas Angkat Berat PON XX Papua |
![]() |
---|
Seminggu PON XX Papua Usai, Sampah Nasi Basi Masih Hiasi Markas Persipura Jayapura |
![]() |
---|
Papua Buka Mata Dunia dan Rajut Persatuan NKRI Pasca Sukses PON XX |
![]() |
---|
Gubernur Edy Rahmayadi Evaluasi KONI Pasca Sumut Terdepak 10 Besar di PON XX Papua |
![]() |
---|
Atlet Banyuwangi Diguyur Bonus Rp193 Juta Usai Raih Medali di PON XX Papua |
![]() |
---|