Berita Manggarai Timur
Meriahkan Sumpah Pemuda, Kaum Muda Kota Komba Utara Bhakti Bersihkan Lingkungan
dalam Bhakti sosial itu, juga membuat pagar di irigasi yang merukan sumber air utunk pengairan persawahan petani
Penulis: Robert Ropo | Editor: Rosalina Woso

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Robert Ropo
POS-KUPANG.COM, BORONG--Dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 2021, pemerintah Kecamatan Kota Komba Utara bersama para pemuda melakukan Bhakti sosial (Baksos) membresihkan rumput di bahu jalan Provinsi Bealaing-Mukun-Mbazang tepatnya di Rana Mbeling, Kamis 28 Oktober 2021 kemarin.
Adapun kaum muda yang ikut dalam kegiatan Bhakti Sosial itu yakni dari kampung Manus dan warga Desa Rana Mbeling. Kegiatan itu dipimpin langsung oleh Geradus Radu, selaku tokoh masyarakat sekaligus mewakili Dewan Paroki Mukun.
Camat Kota Komba Utara, Nikolaus Tolentino Saka, melalui Kasie Pelayanan Umum, Dedy Riwu, menyampaikan itu kepada POS-KUPANG.COM, Jumat 29 Oktober 2021 kemarin.
Dedy menjelaskan, kegiatan bersih lingkungan di sekitar jalan raya Provinsi di wilayah Kota Komba Utara dalam rangka menjaga keindahan dan kebersihan lingkungan sekaligus memeriahkan hari sumpah pemuda 28 Oktober 2021.
Baca juga: Kadin Manggarai Timur Susun Program Kerja
"Kegiatan ini juga memberi gambaran kepada masyarakat pentingnya peduli kebersihan lingkungan,"ungkapnya.
Dedy juga mengatakan dalam Bhakti sosial itu, juga membuat pagar di irigasi yang merukan sumber air utunk pengairan persawahan petani.
"Kita bangun pagar dari bambu ini tujuan agar pemilik kendaraan dilarang cuci kendaran di dekat irigasi tersebut,"ungkap Dedy. (*)
Berita Manggarai Timur Terkini
Berita Manggarai Timur
berita manggarai timur terbaru
Berita Manggarai Timur Terkini
Rosalina Woso
kupang tribunnews
Pos Kupang Hari Ini
berita pos kupang hari ini
Pembangunan Kembali TRK SDI Wae Ciu Manggarai Timur yang Ambruk Diterpa Angin Hampir Rampung |
![]() |
---|
Kolam Air Cungarok Punya Dinding Batu Unik Jadi Tempat Mancing Favorit |
![]() |
---|
Paguyuban Batak Saroha Manggarai Gelar Natal dan Tahun Baru Bersama |
![]() |
---|
Pegawai dan Pelajar di Manggarai Timur Bersihkan Sampah di Borong |
![]() |
---|
Pemilu 2024, PAN Manggarai Timur Targetkan 6 Kursi di DPRD Matim |
![]() |
---|