Berita NTT Terkini
Gubernur NTT Vicktor Laiskodat Tinjau Food Estate Rotiklot dan Pelabuhan Rotiklot
Selesai kunjungan kerja (kunker) di Kabupaten TTU, Gubernur NTT, Vicktor Bungtilu Laiskodat melanjutkan agenda kunkernya ke Kabupaten Belu
Laporan Reporter POS KUPANG.COM,Teni Jenahas
POS KUPANG.COM| ATAMBUA----Selesai kunjungan kerja (kunker) di Kabupaten TTU, Gubernur NTT, Vicktor Bungtilu Laiskodat melanjutkan agenda kunkernya ke Kabupaten Belu.
Melintasi pantai utara dari Wini-TTU, Gubernur Vicktor langsung menuju lokasi Food Estate Rotiklot Desa Fatuketi, Kecamatan Kakuluk Mesak, Kabupaten Belu, Rabu (24/3/2021).
Gubernur dan rombongan tiba di lokasi food estate Rotiklot pukul 09.45 dan disambut Plh Bupati Belu, Frans Manafe serta pimpinan Forkompinda plus. Gubernur Vicktor langsung meninjau lokasi food estate.
Sebelumnya, Menteri Pertanian RI,
Dr H. Syahrul Yasin Limpo meninjau
lokasi food estate tersebut.
Berdasarkan data dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Belu, potensi lahan food estate Rotiklot seluas 380 hektare dari luas Desa Fatuketi 5,080 hektare. Rencana pengembangan komoditi yaitu, musim tanam pertama (MT1) padi 350 hektare, MT2 palawija 200 hektare dan hortikultura 25 hektare.
Rencana pengembangan food estate Rotiklot ini dilakukan 30 kelompok tani dengan jumlah anggota 493 orang.
Dari lokasi food estate, gubernur dan rombongan menuju Pelabuhan Teluk Gurita, Desa Dualaus. Ini adalah salah satu pelabuhan yang dikelola oleh Pemerintah Provinsi NTT. Rencananya Pemerintah Provinsi NTT akan mengoperasikan kapal fery Kupang-Teluk Gurita. Secara teknis akan diatur Dinas Perhubungan Provinsi NTT. (jen).
Baca juga: BREAKING NEWS : Rombongan Ketua DPD RI Kunjungi POS KUPANG

Dukung Pemprov NTT, Poltekkes Kupang Buka Empat Posko Vaksinasi |
![]() |
---|
Gubernur NTT Safari di Kabupaten Kupang, Ini yang Dilakukan |
![]() |
---|
Partai Demokrat Manggarai Raya Gelar Doa Bersama dan Konsolidasi |
![]() |
---|
Wagub Josef: Tenun Bukan Hanya Kerajinan, Tapi Kekayaan Intelektual |
![]() |
---|
Awal April Mulai Penerbangan Reguler ke Bandara Pulau Pantar |
![]() |
---|