Berita Rocky Gerung

Rocky Gerung Sebut SBY dan Megawati Gagal, Puji Jokowi Usai Gibran & Bobby Bakal Jadi Walikota

Akademisi Rocky Gerung bereaksi terhadap hasil hitung cepat yang menyatakan anak dan menantu jokowi menang di Pilkada 2020.

Editor: Hasyim Ashari
Tribunnews.com
Rocky Gerung Sebut SBY dan Megawati Gagal, Puji Jokowi Usai Gibran & Bobby Bakal Jadi Walikota 

Rocky Gerung Ungkap SBY dan Megawati Gagal, Puji Jokowi Usai Gibran & Bobby Bakal Dilantik Walikota

POS-KUPANG.COM - Akademisi Rocky Gerung bereaksi terhadap hasil hitung cepat yang menyatakan anak dan menantu jokowi menang di Pilkada 2020.

Mereka adalah Gibran Rakabuming, putra sulung Jokowi yang menang versi hitung cepat di Pilkada Solo dan menantunya Bobby Nasution di Pilkada Medan 2020.

Gibran dan Bobby Nasution bakal memimpin masing-masing di daerahnya selama lima tahun depan, yakni 2021 hingga 2025.

Adapun anak dan menantu Presiden Jokowi adalah merupakan kader dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Gibran dan Bobby ditunjuk langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengikuti Pilwali di Solo dan Medan.

Gibran maju sebagai calon Wali Kota Solo menggantikan Wakil Wali Kota Solo petahana, Achmad Purnomo.

Ditemani dengan anggota DPRD Solo Teguh Prakoso, Gibran Rakabuming diusung oleh semua partai yang mempunyai kursi di DPRD Solo kecuali PKS.

Hitung cepat versi Charta Politica dengan jumlah sampel yang masuk sebanyak 93 persen menunjukkan perolehan sementara pasangan calon nomor urut 1 Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa yakni 87,23 persen.

Adapun sang rival yakni pasangan calon nomor urut 2, Bagyo Wahono-Suparjo Fransiskus Xaverius yang maju secara independen memperoleh suara sebesar 12,77 persen.

Sedangkan berdasarkan hitung cepat versi Voxpol Center, dengan sampel yang masuk sebanyak 95 persen, Gibran Rakabuming unggul sementara dengan perolehan 86,57 persen suara.

Sementara itu pasangan Bagyo-Suparjo memperoleh 13,42 persen.

Adapun Bobby Nasution berpasangan dengan Anggota DPRD Medan Aulia Rachman.

Pasangan ini diusung oleh PDIP, Gerindra, PAN, Golkar, Nasdem, PSI Hanura dan PPP.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Timur
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved