Pilkada Belu 2020
Polres Belu Terjunkan 1.467 Personel Amankan Pilkada Belu
Untuk mengamankan Pilkada Belu, Polres Belu menerjunkan 1.467 gabungan personel pengamanan Pilkada Belu 2020. Personel gabungan terdiri dari 394 perso
Penulis: Teni Jenahas | Editor: Ferry Ndoen
Laporan Reporter POS KUPANG.COM,Teni Jenahas
POS KUPANG.COM| ATAMBUA-----Polres menggelar apel pasukan pengamanan Pilkada Belu 2020 bertempat di halaman Mapolres Belu, Minggu (6/12/2020).
Untuk mengamankan Pilkada Belu, Polres Belu menerjunkan 1.467 gabungan personel pengamanan Pilkada Belu 2020. Personel gabungan terdiri dari 394 personel Polres Belu, 25 personel BKO Mabes Polri dari Brimob Nusantara, 61 personel BKO Polda NTT dengan bantuan perkuatan 135 persinel TNI serta 852 personel Linmas.
Seluruh kekuatan ini untuk mengamankan 118.005 pemilih dalam Pilkada Belu 2020.
Kapolres Belu, AKBP Khairul Saleh dalam amanatnya mengatakan, apel gelar pasukan ini bertujuan mengecek kesiapan personel dan kelengkapan sarana prasarana polri serta unsur terkait sebelum diterjunkan ke lapangan. Dengan demikian diharapkan semua perencanaan yang telah dipersiapkan dapat berjalan optimal dalam rangka mensukseskan pengamanan pilkada serentak 2020 di kabupaten belu.
Polri sebagai peanggungjawab keamanan dalam negeri berkewajiban mengawal, menjaga dan mengamankaj penyelenggaraan pilkada serentak 2020.
Kapolres Belu memerintahkan kepada jajarannya untuk mengawal dan mengamankan setiap tahapan pilkada sebaik-baiknya dengan berupayakan mewujudkan terciptanya situasi kondusif agar dapat memberikan rasa aman kepada penyelenggara dan peserta pilkada serta menjamin masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan jernih sesuai hati nuraninya.
Dalam mendukung hal tersebut, Kapolres juga menekankan kepada Kasatopsnal dan kapolsek jajaran agar terus meningkatkan kemampuan personel dalam menghadapi berbagai potensi ancaman yang terjadi pada Pilkada.
Selain itu, seluruh jajaran agar secara proaktif terus memperkokoh sinergi polisional dengan penyelenggara pilkada, tim, masyarakat dan mitra keamanan lain dalam rangka mendukung kesuksesan pilkada Belu 2020.
"Saya tegaskan agar seluruh personel Polri tetap menjaga netralitas dengan tidak berpihak kepada kelompok tertentu dalam memberikan pelayanan maupun tindakan kepolisian lainnya", tegas Kapolres Belu. (jen).
Baca juga: Ini Pesan Wagub NTT untuk Pjs dan Bupati Ngada

