Berita Malaka Terkini
Sambut HUT Armed Ke 75, Satgas Yonarmed 3/105 Tarik Gelar Khitan Massal
menyambut perayaan HUT Armed TNI AD yang ke 75, Satgas Yonarmed 3/105 Tarik menyelenggarakan kegiatan Khitanan Massal gratis u
Penulis: Edy Hayong | Editor: Ferry Ndoen
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Edy Hayong
POS-KUPANG.COM I BETUN--Dalam rangka menyambut perayaan HUT Armed TNI AD yang ke 75, Satgas Yonarmed 3/105 Tarik menyelenggarakan kegiatan Khitanan Massal gratis untuk masyarakat di sepanjang perbatasan RI - RDTL.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonarmed 3/105 Tarik, Letkol Arm Laode Irwan Halim, S.I.P., M.Tr. (Han)., melalui rilis tertulisnya di Mako Satgas, Desa Eban, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, Rabu (1/12).
"Untuk memeriahkan HUT Armed ke 75 di perbatasan RI - RDTL, kami menyelenggarakan kegiatan khitanan massal gratis untuk masyarakat perbatasan khususnya anak-anak, kegiatan ini bagus untuk kesehatan karena dapat mencegah dari berbagai penyakit", ujarnya.
Sementara Letda Ckm dr. Dody Eka selaku Dokter Satgas Yonarmed 3/105 Tarik mengatakan, kegiatan ini bekerja sama dengan pihak Puskesmas wilayah Eban. Dikatakan bahwa pelaksanaan khitanan juga merupakan salah satu langkah pembersihan dari kotoran-kotoran dan meminimalisir berbagai penyakit kemaluan.
Ricardus Salu (15), yang merupakan salah satu anak yang mengikuti kegiatan khitanan massal menyampaikan rasa senangnya karena dapat berpartisipasi dalam kegiatan Khitan Massal.
"Saya senang pak karena sudah dikhitan oleh bapak TNI, awalnya saya takut mau dikhitan tapi karena disemangati bapak TNI dan orang tua saya akhirnya saya jadi berani dikhitan," terangnya.(*)
