Kasus Korupsi
Edhy Prabowo Punya Rumah dan Kolam Ikan di Bandung, 17 Orang Ikut Diamankan KPK: Ini Kasus Besar!
Edhy Prabowo Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) dan istrinya Iis Rosita Dewi ditangkap KPK, Rabu (25/11/2020) dini hari.
POS KUPANG, COM - Edhy Prabowo Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) dan istrinya Iis Rosita Dewi ditangkap KPK, Rabu (25/11/2020) dini hari.
Edhy Prabowo dan Iis Rosita Dewi memiliki aset rumah plus tempat pemancingan di Kampung Andir, RT 01/15, Desa Cempaka Mekar, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.
Lokasi rumah plus tempat pemancingan atas nama Edhy Prabowo dan Iis Rosita Dewi itu tak jauh dari pinggir Jalan Raya Purwakarta - Padalarang.
Kondisi rumah plus tempat pemancingan itu hanya bisa di akses melalui sebuah rumah bercat putih dan berpagar.
Namun kondisi rumah itu sepi dan gerbang tertutup rapat pada Rabu (25/11/2020) siang. Rumah milik Edhy tersebut dinamai Era Cafe Resto Pemancingan.
Seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengatakan, tempat pemancingan dan resto itu tak diperuntukan untuk umum.
Hanya digunakan oleh pemilik rumah.
"Cuma dipakai ada acara mancing-mancing saja oleh pemiliknya," ujarnya di lokasi.
Ia mengaku sudah lama tak melihat Edhy dan istrinya menyambangi rumahnya tersebut.
"Terakhir sebulan lalu, lihat pak menteri dan istri ke sini, " ujarnya.
Menurutnya kurang lebih 10 tahunan Edhy dan istrinya memilik rumah itu dan dikenal baik kepada tetangganya.
"Pandangannya baik sama tetangga, ke saya kalau mau ikan suruh mancing di tempatnya, " ujarnya.
Rumah plus tempat pemancingan itu memiliki kolam cukup luas.
Kolam pemancingan terdiri atas beberapa petak dan terdapat sebuah jembatan menuju ke rumah dua tingkat tersebut.
Beberapa bendera dipasang di tengah kolam pemancingan tersebut.