Kabar Artis
Sule Dibuat Pusing, Ini Deretan HARTA WARISAN Lina yang Bikin Teddy dan Putri Delina Berseteru
Deretan harta warisan Lina Jubaedah yang kini kembali jadi bahan 'perseteruan' Putri Delina dan Teddy Paridiyana.
Pada tayangan yang sama, Teddy pun menceritakan bagaimana harta gana-gini bisa diambil Putri secara diam-diam.
"Kalau omongan sih gak ada tapi pas udah diambil baru teh Putri text bahwa semua deposit yang ada, sama file semua, sama harta gono-gini datanya itu udah diambil semua," ujar Teddy.
Teddy pun menegaskan bahwa pengambilan berkas tersebut tanpa sepengetahuannya.
"Jadi gak ada omongan sama sekali," ujar Teddy.
Teddy juga menjelaskan bahwa ia sudah menyerahkan urusan tersebut ke pihak pengacaranya karena ia ingin fokus mengurus anaknya bersana Lina.
"Kalau dibawa semua saya juga udah serahin ke lawyer mungkin nanti biar lawyer-lah yang urus karena saya udah dibilangnya emang mau fokus ngurusin si dedek aja," ujar Teddy.
Alhasil Teddy pun menegaskan kalau ada masalah ke depannya terkait harta Lina, ia pun angkat tangan.
"Jadi emang kalau nantinya takut ramai lagi masalah harta gono-gini yang jelas sekarang harta gono-gini udah di teh Putri semuanya," ujarnya.
Ia pun meminta kalau pun ada hutang bisa ditagih langsung ke anak sambungnya.
"Jadi kalau emang ada hutang-piutang atau masalah berhubungan dengan masalah dengan istri saya bisa menanyakan langsung ke teh Putri," jelasnya.
Lantas apa saja harta warisan Lina Jubaedah itu?
Dilansir dari kanal YouTube STARPRO Indonesia, Minggu (12/1/2020) Teddy mengungkapkan sejumlah harta peninggalan Lina.
"Paling itu yang rumah-rumah, kan Bunda Lina banyak properti itu, properti tanah sama ini," ujar Teddy.
Selain rumah dan tanah, Lina juga memiliki bisnis salon atas namanya.
"Nah kemarin itu kan dapet, apa yang atas nama Bunda Lina sendiri itu salon," sebut Tedy.