Kabar Artis

Ada Ketawa Misterius Saat Syuting di Kantor Ruben Onsu, Didengar Editor Rans Entertainment Menit 12

Tim media digital yang diprakarsai Raffi Ahmad itu baru-baru ini mengurai keganjilan saat syuting vlog di kantor Ruben Onsu.

Editor: Agustinus Sape
Youtube/rans entertainment
Nagita Slavina, Raffi Ahmad dan Ruben Onsu di Studio Rans Entertainment. 

Ada Ketawa Misterius Saat Syuting di Kantor Ruben Onsu, Didengar Editor Rans Entertainment Menit 12

POS-KUPANG.COM - Pengalaman mistis tiba-tiba dirasakan tim Rans Entertainment.

Tim media digital yang diprakarsai Raffi Ahmad itu baru-baru ini mengurai keganjilan saat syuting vlog di kantor Ruben Onsu.

Cerita tersebut diurai Abrar, salah satu tonggak Tim Rans Entertainment.

Diungkapkan Abrar, dirinya merasa terkejut kala menonton ulang vlog yang dibuat kala syuting di kantor Ruben Onsu.

Sebab, Abrar mendengar suara orang ketawa mistis di menit ke-12.

Ya, suara ketawa misterius itu juga sempat membuat editor vlog, Ester merasa merinding.

Mengulas cerita horor tersebut, Abrar pun mengurai penelusurannya.

Dikutip TribunnewsBogor.com dari Instagram Story-nya, Abrar menuliskan kronologi sampai suara ketawa mistis itu menuai kehebohan.

Diakui Abrar, dirinya baru sadar ada suara ketawa mistis ketika dikirimi DM oleh netizen.

"Jadi waktu rans entertainment, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina syuting di tempat Ruben Onsu, MOP Channel kemarin. Memang ada yang aneh di menit 12.28. Ada suara "Hi.Hi.Hiii"," ungkap Abrar dilansir TribunnewsBogor.com, Sabtu (6/6/2020).

Lebih lanjut, Abrar pun mengingat kenangannya ketika syuting di kantor Ruben Onsu.

Kala itu, hanya ada tiga orang yang mengambil gambar untuk vlog Rans Entertainment.

Abrar pun masih ingat betul posisi tim Rans Entertainment dan Raffi Ahmad Nagita Slavina serta Ruben Onsu kala proses syuting itu berlangsung.

Halaman
123
Sumber: Tribun Bogor
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved