Icip-icip Segarnya Es Campur Aston Kupang
Meski sudah biasa dijual, namun menikmati es campur buatan sendiri tentunya lebih menyenangkan
Penulis: F Mariana Nuka | Editor: Kanis Jehola
POS-KUPANG.COM | KUPANG - Beberapa orang sering memilih es sebagai menu berbuka puasa yang menyegarkan. Es campur adalah pilihan salah satunya. Meski sudah biasa dijual, namun menikmati es campur buatan sendiri tentunya lebih menyenangkan.
• Kapolres Janes Pamit Dari Lembata
Executive Chef Aston Kupang Hotel and Convention Center Riston Manullang pada acara Live Cooking, Selasa (5/5/2020) menjelaskan cara membuat es campur yang segar untuk menikmati waktu berbuka puasa dengan keluarga. Semua bahan mudah dicari di pasar dan tak butuh waktu lama untuk membuatnya.
Bahan:
Cendol
Sago
Jeli
Kacang merah
Selasi
Susu
Sirup
Es parut
Cara membuat:
1. Masukkan cendol, sago, jeli, kacang merah, dan selasi
2. Tambahkan es yang telah diparut
3. Tuangkan susu dan sirup
4. Hiasi dengan daun pandan dan cherry
Mudah, bukan? Semua bahan itu bisa disesuaikan dengan selera ya! Selamat mencoba. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Intan Nuka)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/icip-icip-segarnya-es-campur-aston-kupang.jpg)