Kampung Tana Kaka Terbakar, Bupati Niga Langsung Turun ke Lokasi
Bupati Sumba Barat Drs. Agustinus Niga Dapawole meninjau lokasi kebakaran di Kampung Tana Kaka, Desa Dedekadu, Kecamatan Loli, Senin ( Kam
POS KUPANG. COM, DEDEKADU -Bupati Sumba Barat Drs. Agustinus Niga Dapawole meninjau lokasi kebakaran di Kampung Tana Kaka, Desa Dedekadu, Kecamatan Loli, Senin ( Kampung Tana Kaka Terbakar , Bupati Dapawole Langsung Turun ke Lokasi
Dedekadu_ Bupati Sumba Barat Drs. Agustinus Niga Dapawole meninjau lokasi kebakaran di Kampung Tana Kaka Desa Dedekadu Kecamatan Loli pada hari Senin (20/4/2020).
Musibah kebakaran rumah warga tersebut langsung dilaporkan kepada Bupati Niga Dapawole dan langsung turun ke lokasi.
Dalam rilis yang dikirim Kabag Humas dan Protokol, RidhonSamani, Selasa (21/4/2020), kebakaran terjadi pada pukul 03.00 dini hari, yang meludeskan empat buah rumah. Sampai saat berita ini dibuat belum diketahui pasti penyebab kebakaran, dugaan sementara api berasal dari sisa kayu bakar di dapur yang beratap alang sehabis memasak dan lupa dipadamkan secara sempurna. Sisa api pada kayu bakar tersebut diduga memicu terjadinya kobaran api dan terjadilah kebakaran yang menghanguskan rumah tersebut.
Bupati Niga Dapawole saat berada di lokasi kejadian menyampaikan keprihatinan mendalam kepada korban dan keluarga atas musibah tersebut.
"Saya secara pribadi dan keluarga merasa prihatin atas musibah ini," ucap Bupati Niga Dapawole.
Syukur dalam peristiwa kebakaran ini tidak ada korban jiwa. "Saya mengimbau agar keluarga korban sabar dan tabah menerima peristiwa ini, karena itu jangan ada rasa saling menyalahkan karena musibah ini, mari lihatlah secara jernih bahwa ini ujian dari Yang Maha Kuasa," pesan Niga Dapawole.
Bupati Niga Dapawole langsung koordinasi dengan pihak terkait sehubungan peristiwa kebakaran tersebut dan juga telah memerintahkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD) Kabupaten Sumba Barat, Ir. Yohanes Chr. Loebalu untuk segera membantu keluarga korban dengan bantuan tanggap darurat.
Di lokasi kejadian 1 unit mobil pemadam milik Pemkab Sumba Barat telah dikerahkan untuk memadamkan sisa-sisa api agar tidak merambat dan memicu kebakaran baru.
Atas musibah itu keluarga menderita kerugian material lainnya berupa bahan makanan (padi, jagung dan dokumen penting lainnya) dan saat ini mengungsi sementara dan menitipkan diri pada salah satu rumah milik kerabat korban yang tidak jauh dari lokasi kebakaran.
Bupati Niga Dapawole meminta pemerintah desa dan kecamatan untuk segera mengkoordinasikan dengan pihak terkait agar keluarga korban segera mendapatkan bantuan yang layak dari pemerintah daerah untuk bisa menjalani kehidupan secara layak pasca musibah tersebut. (Laporan Reporter POS KUPANG. COM, Gerardus Manyella)

Moeldoko Rangkap Jabatan Jadi Ketum Demokrat versi KLB dan KSP, Pengamat: Tak Perlu Dipermasalahkan |
![]() |
---|
Simak Promo KFC Esok Hingga 31 Maret 2021, Ada 5 Potong Ayam dan 3 Nasi Hanya 68 Ribuan |
![]() |
---|
Momen Gibran Rakabuming Beri Penghormatan kepada Mantan Wali Kota Solo Rudy, Curi Perhatian |
![]() |
---|
J.CO Hari Ini 8 Maret 2021, Weekly Promotion 48 Donat +Avocado Frappe +Iced Thai Tea Rp 149 Ribu |
![]() |
---|
AKHIRNYA TERBONGKAR Usai KLB Kubu Moeldoko Bagi-Bagi Uang Anak di Bawah Umur Jadi Massa Bayaran, Lho |
![]() |
---|