Sambut HUT Ke-74 dan PGI, PGRI Sumba Timur Gelar Porseni

22 Kontingen dari Kecamatan juga sudah dilaksanakan sejumlah kegiatan donor darah

Penulis: Robert Ropo | Editor: Rosalina Woso
POS KUPANG/ROBERT ROPO
Para Kontingen sedang olahraga tarik tambang. 

Sambut HUT Ke-74 dan PGI, PGRI Sumba Timur Gelar Porseni

POS-KUPANG.COM | WAINGAPU--Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-74 dan Hari Guru Nasional Tahun 2019, PGRI Kabupaten Sumba Timur menggelar pekan olahraga dan seni (Porseni).

Kegiatan Porseni itu dibuka oleh Bupati Sumba Timur Gidion Mbilijora dalam upacara pembukaan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Sumba Timur, Senin (18/11/2019) pagi.

Hadir dalam kegiatan pembukaan itu, wakil bupati Sumba Timur Umbu Lili Pekuwali, Sekda Sumba Timur Domu Warandoy, Ketua PGRI Sumba Timur Yusuf Waluwanja, para asisten Sekda, pimpinan OPD, panitia dan para Kontingen Porseni dari 22 Kecamatan di Sumba Timur.

Ketua Panitia Pelaksana, Yance Manu Dima kepada POS-KUPANG.COM usai upacara pembukaan itu, menjelaskan selain kegiatan Porseni yang diikuti oleh 22 Kontingen dari Kecamatan juga sudah dilaksanakan sejumlah kegiatan donor darah, ajangsana di tiga Panti Asuhan di Kota Waingapu dan Kambera dan kegiatan bhakti sosial.

"khusus untuk kegiatan Porseni ini ada kegiatan olahraga dan tarian-tarian,"kata Yance.

Yance juga mengatakan, kegiatan Porseni dan kegiatan sosial lain ini dilaksanakan selain untuk menyambut HUT PGRI juga untuk mengumpulkan semua guru untuk dapat mencintai semangat perjuangan PGRI. Sebab sejauh ini PGRI di Sumba Timur belum dikenal luas oleh masyarakat, sehingga melalui kegiatan itu PGRI semakin dikenal.

Fredik Elias Mangi Awalnya Mencium Bau Amis dari Dalam Rumah

Sejak Usia Dua Tahun, Korban Gantung Diri di Sikka Diasuh Nenek

"Juga dapat membangun semangat solidaritas. Bagaimana Prinsip dalam PGRI solidaritas untuk hidup bersama dalam lingkungan masyarakat,"ungkap Yance. (Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Robert Ropo)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved