Kamera Oppo A9 Punya Fitur Mode Malam, Simak Android Oppo Terbaru!
Oppo A9 hadir untuk anak muda yang senang mengabadikan setiap momen dengan kelengkapan kamera yang bikin kamu baka takjub.
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Rosalina Woso
Kamera Oppo A9 Punya Fitur Mode Malam
POS-KUPANG.COM | KUPANG -- Oppo selalu melahirkan inovasi-inovasi terbaru untuk menjawabi kebutuhan smartphone penggunanya.
Oppo A9 hadir untuk anak muda yang senang mengabadikan setiap momen dengan kelengkapan kamera yang bikin kamu baka takjub.
Sebelum mengintip ke kameranya, ada baiknya kamu harus tahu kapasitas penyimpanan Oppo A9 RAM 8 dan memori internal 128. Baterainya 5000 MaH lebih besar dari sebelumnya.
Selanjutnya spesifikasi dari Oppo A9 ini yang kamu tunggu-tunggu. Handphone tipe ini dibekali empat kamera belakang. Dengan kamera utama 48 mega pixel, kamera ultra wide angel 8 mp, kamera potret 2 mega pixel dan kamera mono chrome 2 mega pixel.
Selain empat kamera belakang, kata Promotor Oppo, Roli Dimu Ludji, ketika ditemui POS-KUPANG.COM, Senin (18/11/2019), mengatakan bila Anda ingin mengambil gambar di malam hari , Anda tidak perlu menyalakan blitc lagi karena handphone ini sudah dibekali fitur mode malam foto.
"Tinggal diaktifkan fitur itu saja, hasil foto lebih bagus. Sedangkan kamera depan mengusung 16 mp," ujarnya.
Speaker Oppo A9 dibekali dengan dual stereo dolby atmos. Dimana speaker suara lebih jelas dan besar dan untuk chipsetnya snapdragen 665.
• Lina Mantan Sule Ditinggal Suami Baru saat Hamil Besar? Teman Andre Taulani itu Buka Suara
• Polisi Temukan Adanya Luka di Wajah dan Tusukan di Perut Ama Lukas
Kamu bisa dapatkan hp ini seharga Rp 3.999.000, dengan dua pilihan warna green dan purple.(Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Yeni Rachmawati)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/roli-dimu-ludji-mempromosikan-hp-oppo-a9.jpg)