Liga Inggris
Link Live Streaming Manchester United vs Liverpool di MNCTV 24 Februari, Setan Merah Tanpa Dua Pilar
Liga Inggris Pekan ke-27 mempertemukan Manchester United vs Liverpool, Minggu (24/2/2019) mulai pukul 21.00 WIB.
Kondisi tersebut tentu menguntungkan pasukan Jurgen Klopp, mengingat mereka sangat berharap membawa pulang poin penuh dari kandang MU.
Laga tanpa dua pilarnya memang tak bisa dihindari pasukan Ole Gunnar Solskjaer.
Mereka harus melakoni laga versus Liverpool pada Minggu 24 Februari 2019 nanti tanpa dua pemain yang masih cedera tersebut.
Dua pemain vital yang bakal absen saat bergulirnya jadwal Liga Inggris pekan 27 MU vs Liverpool tak lain adalah Jesse Lingard dan Anthony Martial.
Pelatih interim MU Ole Gunnar Solskjaer bahkan mengatakan keduanya bakal absen selama dua atau tiga minggu.
"Saya pikir mereka akan keluar selama dua hingga tiga minggu.," kata Solskjaer.
Lingard dan Martial sama-sama cedera selama paruh pertama kekalahan United 2-0 di kandang dari Paris Saint-Germain pada Selasa malam lalu.
Pasukan Solskjaer tidak pernah sama sejak saat itu. Ditambah hilangnya energi dua pemain ini, pastinya akan menguntungkan kubu Jurgen Klopp.
Saat ini puncak klasemen Liga Inggris hingga pekan 26 masih diduduki Manchester City.
Liverpool yang menguntit di posisi dua berpeluang menggesernya jika di pekan 27 nanti menang atas Manchester United.
Sementara di posisi 3, Tottenham Hotspur tampaknya masih aman. Meski demikian, jika di pekan 27 Spurs gagal menang atas Burnley, praktis posisinya tertekan oleh
Manchester United, dengan catatan MU menang atas Liverpool.
Sebaliknya, kemenangan Tottenham atas Burnley nanti juga baru bisa menjadi ancaman bagi posisi 2 klasemen Liga Inggris.
Adapun di posisi 4 jika MU kalah dari Liverpool, pasukan Ole Gunnar Solskjaer berpotensi tergeser oleh Arsenal atau Chelsea.
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-17: