Berita Kapupaten Lembata
Masyarakat Lembata Harus Selalu Waspada
masyarakat untuk selalu waspada terhadap pelbagai kemungkinan bencana yang terjadi di daerah ini.
Penulis: Frans Krowin | Editor: Rosalina Woso
Laporan Reporter POS KUPANG.COM, Frans Krowin
POS-KUPANG.COM|LEWOLEBA-- Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lembata, Thomas Tip Des mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap pelbagai kemungkinan bencana yang terjadi di daerah ini.
Imbauan Thomas tersebut terkait kondisi alam yang sering mengalami anomali hal mana berdampak pul terhadap masyarakat dan daerah ini. Ia mengatakan itu kepada Pos Kupang.Com, Rabu (15/8/2018) pagi.
Pada kesempatan itu ia menyinggung beberapa hal yang terjadi belakangan ini. Pertama, soal gempa bumi di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) hal mana sering pula terjadi di Lembata, walau guncangannya kecil.
Berikutnya, lanjut Thomas, yakni kebakaran hutan, angin kencang, hujan lebat dan abrsi yang terjadi di sepanjang pesisir pantai Kabupaten Lembata.
"Abrasi di pinggir pantai memang cukup tinggi di daerah ini. Begitu juga kebakaran hutan yang makin sering terjadi. Jika abrasi merupakan kejadian alam yang sulit dihindari, maka kebakaran hutan harusnya bisa dihindari karena peristiwanya merupakan akibat dari ulah manusia," tandas Thomas.
Atas pelbagai peristiwa tersebut, lanjut dia, maka masyarakat diminta untuk waspada. "Kita semua harus waspada untuk menghindari pelbagai kemungkinan yang tidak diinginkan bersama," ujar Thomas. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/thomas-tip-des_20180815_074615.jpg)