Berita Kabupaten Belu

Peserta Gerak Jalan 45 KM di Belu Star Dari Raimanuk

Peserta lomba gerak jalan kategori putra yang menempu jarak 45 kilometer tingkat Kabupaten Belu dimulai dari Desa Tasain

Penulis: Teni Jenahas | Editor: Rosalina Woso
POS KUPANG/TENY JENAHAS
Acara pelepasan peserta lomba gerak jalan kategori 17 kilometer oleh bupati Belu, Willybrodus Lay. 

 Laporan Reporter POS KUPANG.COM,Teni Jenahas

POS- KUPANG.COM|ATAMBUA--Peserta lomba gerak jalan kategori putra yang menempu jarak 45 kilometer tingkat Kabupaten Belu dimulai dari Desa Tasain, Kecamatan Raimanuk.

Lokasi titik star ini merupakan wilayah perbatasan Kabupaten Belu dan Kabupaten Malaka.

Peserta dilepas, Minggu (12/8/2018) pukul 22.00 Wita. Peserta melintasi jalan raya Raimanuk-Halilulik-Atambua yang dibagi dalam dua etape.

Etape satu mulai dari titik star sampai Lapangan STM Nenuk. Etape dua dari lapangan STM Nenuk berakhir di simpang lima dan finis di Hotel Kalpataru Atambua, Senin dini hari.

Peserta lomba menempuh jarak 45 kilometer dalam tempo 7-8 jam.

Lomba gerak jalan ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke 73 RI tingkat Kabupaten Belu.

Untuk diketahui lomba gerak jalan dibagi dalam tiga kategori yakni, lomba gerak jalan 8 kilometer, 17 kilometer dan 45 kilometer. (*)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved