Berita Kabupaten Lembata
Badung Bantu Jual Potensi Wisata Lembata
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung, Bali, akan membantu menjual semua potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Lembata
Penulis: Frans Krowin | Editor: Rosalina Woso
Laporan Reporter POS KUPANG.COM, Frans Krowin
POS-KUPANG.COM|LEWOLEBA -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung, Bali, akan membantu menjual semua potensi pariwisata yang ada di Kabupaten Lembata. Hal itulah yang akan dilakukan Pemkab Badung dalam jalinan kerja sama yang akan segera ditandatangani.
"Dalam kunjungan ke Badung bersama beberapa anggota Dewan baru-baru ini, sudah terungkap keinginan besar dari Pemkab Badung untuk hal itu. Jadi ke depan kita tinggal melakukan pembenahan dan penataan destinasi untuk memajukan pariwisata Lembata."
Demikian Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Lembata, Apol Mayan, ketika ditemui Pos Kupang.Com di Lewoleba, Sabtu (11/8/2018).
Dikatakannya, untuk mewujudkan komitmen tersebut, Bupati Badung bersama "kabinetnya" akan datang ke Lembata. Kedatangan rombongan dari Badung itu sebagai kunjungan balasan atas kunjungan Bupati Sunur bersama pimpinan bersama beberapa anggota Dewan, beberapa waktu lalu.
Hingga saat ini, lanjut Apol, belum ada agenda tentang kunjungan Bupati Badung tersebut. Tapi jika tak ada rintangan, maka kunjungan itu akan dilaksanakan.pada waktu-waktu ke depan.
Kunjungan itu pasti dilakukan, karena ada sejumlah hal yang akan dilakukan Pemerintah Badung dalam rangka menahan lebih lama kunjungan wisatawan di Indonesia.
Untuk hal tersebut, kata Apol, salah satu cara, adalah memperkenalkan potensi wisata pada daerah di sekitar Bali, salah satunya, Lembata. Apalagi Lembata sudah punya satu ikon pariwisata yang telah mendunia, yakni tradisi tangkap mamalia laus di Lamalera. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/bupati-badung_20180811_141600.jpg)