Pilgub NTT
Logistik Pilgub Masih Dicetak
Bawaslu NTT dan juga panwas kabupaten dan kota akan terus mengawasi pengadaan dan pendistribusian logistik.
Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Rosalina Woso
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Oby Lewanmeru
POS-KUPANG.COM|KUPANG -- Sampai saat ini KPU NTT masih melakukan pencetakan sejumlah logistik, seperti surat suara dan sampul. Paling lambat 10 Juni 2018 semua logistik sudah selesai dicetak.
Hal ini disampaikan Ketua KPU NTT, Maryanti Luturmas Adoe, ketika dikonfirmasi, Sabtu (2/6/2018)
Menurut Maryanti, pencetakan logistik seperti surat suara masih dalam proses pencetakan, termasuk sampul atau amplop.
"Kecuali tinta yang sudah lebih dulu sudah selesai pengadaan dan telah didistribusi. Kita harapkan semua logistik sudah bisa selesai pencetakan pada 10 Juni 2018. Saat ini kita terus koordinasi dengan rekanan yang sedang melakukan pencetakan," kata Maryanti.
Ketua Bawaslu NTT, Thomas M Djawa mengatakan, Bawaslu NTT dan juga panwas kabupaten dan kota akan terus mengawasi pengadaan dan pendistribusian logistik.
"Kita akan awasi seluruh tahapan pendistribusian logistik sampai di kabupaten dan kota. Teman-teman di kabupaten dan kota juga lakukan hal yang sama," kata Thomas.
Dia menjelaskan, sesuai pengawasan yang telah dilakukan, untuk logistik pilgub NTT hanya baru tinta sidik jari saja yang telah didistribusi.
Sedangkan lainya masih dalam pencetakan atau pengadaan.
"Kita tetap awasi semua logistik yang akan didistribusi. Jadi untuk awal ini memang baru tinta sehingga pengawasan kita baru pada tinta," katanya.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/ketua-kpu-ntt-maryanti-luturmas-adoe_20180511_092536.jpg)