Ditanya Kesannya Selama Berada di Kota Kupang, Begini Jawaban Maria Idol
Jawara Indonesia Idol 2018, Maria Simorangkir atau Maria Idol, Sabtu (26/5/2018) malam, menghibur masyarakat Kota Kupang di Atrium Lippo Plaza.
Penulis: Thomas Mbenu Nulangi | Editor: Kanis Jehola
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Tommy Mbenu Nulangi
POS-KUPANG.COM | KUPANG - Jawara Indonesia Idol 2018, Maria atau yang biasa disebut Maria Idol, Sabtu (26/5/2018) malam, menghibur masyarakat Kota Kupang di Atrium Lippo Plaza Kupang.
Dengan mengenakan gaun orange, gadis berkulit sawo matang itu tampil anggun untuk mengisi pada acara lounching All New Ertiga.
Baca: Yuk Simak Prediksi Cuaca yang Akan Terjadi di NTT Hari Ini
Ketika ditanya mengenai apa pendapat Maria tentang Kota Kupang oleh pembawa acara, Maria mengatakan, ia senang dan nyaman.
Menurut Maria, ia senang berada di Kupang karena cuacanya hampir sama dengan daerahnya Medan.
"Hampir sama dengan medan, tapi disini enak dan nyaman banget," kata Maria sumringah sebelum perform pertamanya.
Maria mengatakan, orang menyangka bahwa dirinya adalah orang Kupang, padahal, dirinya adalah orang Medan.
" Orang pikir saya orang sini bukan orang medan karena warna kulit kita sama," kata Maria sambil tertawa.
Berdasarkan pantauan POS-KUPANG.COM, banyak sekali pengunjung Lippo Plaza malam itu baik yang ada di atrium maupun di lantai dua.
Maria tampil tidak sendirian, ia ditemani beberapa artis lokal yang ada di Kota Kupang. Acara itu juga dimeriahkan dengan tarian tradisional dan modern. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/maria-simorangkir_20180320_001825.jpg)