Warga Poco Dedeng Nikmati Air Bersih Pamsimas

Sudah sekitar satu minggu kami menikmati air bersih langsung di kampung ini. Biasanya harus berjalan kaki pulang pergi bisa satu jam

Penulis: Servan Mammilianus | Editor: OMDSMY Novemy Leo
Pos Kupang.Com/Servan Mammilianus
Warga Poco Dedeng Mulai Nikmati Air Bersih Pamsimas 

Laporan Wartawan Pos Kupang.Com, Servatinus Mammilianus

POS KUPANG.COM, LABUAN BAJO - Warga Kampung Lempe, Desa Poco Dedeng, Kecamatan Lembor, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar), mulai menikmati air bersih dari program Pengadaan Air Minum Bersih dan Sanitasi (Pamsimas).

Program air yang menggunakan tenaga surya itu, bersumber dari air Wae Jarong yang berada sekitar 700 meter lebih rendah dari pada perkampungan warga.

"Sudah sekitar satu minggu kami menikmati air bersih langsung di kampung ini. Biasanya kami harus berjalan kaki ke kali, pulang pergi bisa satu jam," kata Kepala Sekolah SDI Poco Dedeng, Maksimus Miun.

Dia ditemui di kampung itu, Kamis (1/3/2018) bersama beberapa warga lain, diantaranya Nurdin, Sahidin, Dulah dan Aden serta beberapa yang lainnya.

Baca: Jonru Ginting Divonis 1,5 Tahun Penjara dan Denda Rp 50 Juta

"Sejak zaman nenek moyang, sejak Indonesia merdeka baru sekarang kami bisa menikmati air bersih langsung di kampung ini," kata Nurdin, diamini beberapa warga lainnya.

Mereka berharap agar proyek air bersih yang sedang dikerjakan itu akan diselesaikan secara tuntas.
Wakil Ketua DPRD Mabar, Abdul Ganir yang memantau langsung pekerjaan proyek itu meminta warga setempat untuk menjaga fasilitas air bersih yang dibangun.

Baca: Perempuan Itu Benar-benar Aneh, Coba Baca Fakta Ini dan Anda Pasti Menyetujuinya

"Kita semua harus menjaganya secara baik agar bisa kita manfaatkan selamanya,".

Dia juga memberi apresiasi kepada Bappeda Mabar yang menerima segala saran dari dirinya berkitan dengan proyek itu sejak awal dikerjakan. (*)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved