Panwas Mediasi Tertutup Selesaikan Sengketa Paket Mata. Ini Hasilnya
Panitia pengawas (Panwas) Sumba Tengah membuka ruang mediasi antara Paket Mata dengan KPUD untuk menyelesaikan gugatan Paket Mata.
Penulis: Petrus Piter | Editor: Kanis Jehola
Laporan wartawan Pos Kupang, Petrus Piter
POS KUPANG.COM, WAIBAKUL - Panitia pengawas (Panwas) pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumba Tengah periode 2018-2023 membuka ruang mediasi antara Paket Mata dengan KPUD untuk menyelesaikan gugatan Paket Mata.
Ketua Panwaslu Sumba Tengah, Martinus Rudolf Walangara, selaku pimpinan musyawarah saat memimpin sidang, Kamis (22/2/2018), kembali menawarkan mediasi kedua belah pihak agar persoalan tersebut selesai.
Tawaran tersebut akhirnya disepakati kedua belah pihak untuk melakukan mediasi. Proses mediasi tahap I berlangsung sekitar 20 menit. Pemohon meminta KPUD segera menetapkan Paket Damai sebagai peserta pilkada tahun 2018.
Terhadap hal itu, pengacara KPUD Sumba Tengah, D R Melkianus Ndaomanu, S.H, M.Hum, mengatakan, hal itu harus dikoordinasikan dengan KPUD selaku pemberi kuasa. Jawaban akan disampaikan pada mediasi tahap berikut, Senin (26/2/2018). (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/suasana-sidang-sengketa-gugatan-paket-mata_20180222_152230.jpg)