Breaking News

Pilkada NTT

Paket Harmoni Siap Dideklarasi

Paket Harmoni akan deklarasi ppada Tanggal 6 Januari 2018. Jadwal ini masih kita rencanakan, jika ada perubahan waktu maka kita akan sampaikan lagi

Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Rosalina Woso
POS KUPANG/OBY LEWANMERU
Ferdinandus Leu 

Laporan Wartawan Pos Kupang, Oby Lewanmeru

POS-KUPANG.COM|KUPANG--Pasangan bakal calon gubernur dan wagub NTT, Benny K Harman-Benny A Litelnoni (paket Harmoni) siap dideklarasikan pada awal Januari 2018 mendatang. Deklarasi ini dilakukan sebelum mendaftar ke KPU NTT.

Benny K Harman
Benny K Harman (POS KUPANG/YENI RAHMAWATI TOHRI)

Sekretaris DPD Partai Demokrat NTT, Ferdinandus Leu kepada Pos Kupang, Kamis (28/12/2017).

Pasangan bakal calon Beny Kabur Harman dan Beny Litelnoni (Harmoni)
Pasangan bakal calon Beny Kabur Harman dan Beny Litelnoni (Harmoni) (Facebook/Wilibrodus Kengkeng 6 Oktober)

Menurut Ferdinandus, paket Harmoni yang diusung oleh Partai Demokrat, PKPI dan PKS sedang mempersiapkan segala sesuatu untuk mendeklarasikan Paket Harmoni.

"Paket Harmoni akan deklarasi ppada Tanggal 6 Januari 2018. Jadwal ini masih kita rencanakan, jika ada perubahan waktu maka kita akan sampaikan lagi" kata Ferdinandus.

Benny K Harman
Benny K Harman (ISTIMEWA)

Ferdinandus mengakui, sebelum deklarasi akan digelar pertemuan parpol koalisi untuk membahas persiapan deklarasi dan juga persiapan pembentikan tim kampanye untuk Paket Harmoni.(*)

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved