Berita Kota
Ersi dan Ermin Bahagia Ikut KKR
-Ersisamsi Surya dan Ermin Sel mengaku bangga mengikuti KKR yang dilaksanakan oleh Stikes CHMK Kupang.
Penulis: Gordi Donofan | Editor: Rosalina Woso
Laporan Wartawan Pos-Kupang, Gordi Donofan
POS-KUPANG.COM, KUPANG--Ersisamsi Surya dan Ermin Sel mengaku bangga mengikuti KKR yang dilaksanakan oleh Stikes CHMK Kupang.
"Saya bahagia sekali bisa ikut dan ini merupakan momen yang jarang sekali melibatkan semua mahasiswa," ujar Ersisamsi Surya kepada Pos Kupang saat KKR berlangsung pada Rabu (27/9/2017) malam.
Ia mengatakan, dengan adanya KKR bisa berkumpul bersama teman-teman yang selama ini sibuk dengan aktivitasnya masing-masing.
"Jarang momen begini bisa ada. Kami sibuk semua selama ini. Malam ini kami berkumpul bersama sehingga bahagia sekali rasanya," ujar pria asal Manggarai Timur ini.
Ermin Sel, mengaku KKR merupakan kegiatan yang sangat menarik. Lewat KKR bisa menjalin kebersamaan antara mahasiswa.
"Ini sangat menarik buat saya. Lewat KKR ini kita bisa nyanyi bersama dan doa bersama," ujarnya.
Mahasiswi lainnya,Odes Amin, mengaku niatnya ikut KKR adalah untuk nyanyi bersama sekaligus refresing rohani bersama.
"Refresing rohani ini sangat perlu. Supaya motivasi kita bertambah," ujar mahsiswi keperawatan ini.
Trhy Salan mengaku bangga bisa menikuti KKR karena bisa mengagungkan nama sang pencipta lewat lagu dan doa.
"Kegiatan KKR ini merupakan suatu ungkapan doa dan nyanyi bersama untuk memuji Tuhan," ujarnya.
Pantauan Pos Kupang pada Rabu (23/9/2017) malam, ratusan mahasiswa Stikes CHMK tampak semangat saat mengikuti KKR.
Kegiatan ini dimulai pada pukul 19.00 Wita hingga selesai.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/suasana-kegiatan-kkr-di-stikes-chmk_20170928_102317.jpg)