Apolinaris Minta Jangan Karang Data Cuaca Tetapi Harus Melalui Pengamatan Serius
Ini yang diinginkan pihak BMKG terkait dengan pencatatan cuaca yang dilakukan teman-teman di lapangan
Penulis: Maria Enotoda | Editor: Marsel Ali
Laporan wartawan Pos Kupang, Maria A.E Toda
POS KUPANG.COM, KUPANG - Kepala Stasiun Klimatologi Kupang Apolinaris Geru,SP,.MSi dalam sambutannya di kegiatan penyuluhan Pos Pengamat yang digelar di Hotel pelangi Selasa 19/9/2017 mengatakan, data yang diberikan pengamat cuaca khususnya pengamatan hujan dari tiap daerah di NTT harus merupakan data pengamatan yang benar dan valid.
Aritnya, betul-betul teman-teman di lapangan wajib mengamati dan mencatat secara sungguh-sungguh setiap jam 07.00 pagi dan bukan merupakan hasil karangan sekedar untuk memenuhi tugas setiap hari.
''Data yang diberikan itu harus benar adanya dan juga valid dalam artian merupakan hasil pengamatan yang dilakukan setiap jam 7 pagi bukan merupakan data hasil karangan, karena dampaknya besar dan ada sanksinya untuk itu,'' ujar Apolinaris.
Selain itu Koordinator MKG NTT Drs. Hasanudin yang turut hadir sekaligus membuka kegiatan mengatakan, BMKG sangat membutuhkan mitra untuk bekerjasama dalam hal mengamati iklim dalam hal ini soal hujan di setiap daerah di provinsi NTT.
Tetapi kerjasama ini haruslah sesuai dengan standar yang sudah diberlakukan di BMKG, yaitu penyampaian data harus sesuai dengan apa yang diamati dan juga pencatatan harus sudah dimulai sesuai waktu yang sudah ditentukan yaitu menggunakan standar Internasional 00 UTC. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/apolinaris_20170919_140848.jpg)