Tour de Flores 2017
Peserta TdF Akan Dijamu di Muara Wae Bobo-Borong
Pemerintah akan mengajak peserta TdF menikmati pangan lokal dan kuliner yang disiapkan kelompok masyarakat.
Penulis: Aris Ninu | Editor: Agustinus Sape
Laporan Wartawan Pos Kupang. com, Aris Ninu
POS KUPANG. COM, BORONG - Peserta TdF 2017 yang akan tiba di Kota Borong, Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Senin (17/7/2017) sore, akan dijamu Pemkab dan masyarakat Matim di Muara Kali Wae Bobo, Kelurahan Kota Ndora, Kecamatan Borong.
Pemerintah akan mengajak peserta TdF menikmati pangan lokal dan kuliner yang disiapkan kelompok masyarakat.
Selain itu, ada pentas seni budaya dari masyarakat berupa tarian dan lagu Manggarai.
Kehadiran TdF membuat Pemkab Matim mendandan muara Kali Wae Bobo atau bagian ujung Pelabuhan Borong.
Disaksikan Pos Kupang, Sabtu (15/7/2017) pagi, muara Kali Wae Bobo yang terletak di belakang Pasar Inpres Borong sudah dibersihkan.
Ada umbul-umbul dan tenda serta panggung yang dibangun guna menerima peserta TdF 2017 yang akan tiba Borong.
"Masyarakat Kota Borong sudah kami ajak menyaksikan pentas seni budaya dan menerima peserta TDF 2017," kata Camat Borong, Gaspar Nanggar di muara Kali Wae Bobo, Sabtu (15/7/2017) pagi. (*)