Bantaran Bendungan Mautenda, Ende Tergerus Banjir
Bantaran Bendungan Mautenda 2 di Desa Mautenda, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende tergerus banjir
Penulis: Romualdus Pius | Editor: Marsel Ali
Pos Kupang/Romualdus Pius
BENDUNGAN MAUTENDA - Juru Pengairan Mautenda 2, Kaki Martinus sedang berdiri di Bendungan Mautenda 2
Laporan Wartawan Pos Kupang, Romualdus Pius
POS KUPANG.COM, ENDE - Bantaran Bendungan Mautenda 2 di Desa Mautenda, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende tergerus banjir.
Juru pengairan Irigasi Mautenda 2, Kaki Martinus mengatakan hal itu kepada Pos Kupang, Selasa (14/3/2017) saat ditemui di Desa Mautenda, Kecamatan Wewaria.
Martinus mengatakan, akibat tergerus banjir membuat keberadaan bendungan itu menjadi terancam karena air terus mengikis badan bendungan yang bisa merusak fisik bendungan.
Pihaknya berharap agar segera dilakukan normalisasi kali sehingga kondisi fisik bendungan kembali normal.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/bendungan_20170315_172136.jpg)